Sabtu, 10 Mei 2025

Healthy Everyday

Alami Tidur Tak Nyenyak Akibat Sering Batuk Malam Hari, Ternyata Masuk Gejala yang Perlu Diwaspadai

Rabu, 10 Agustus 2022 18:19 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Menjaga kesehatan tubuh tentunya penting diperhatikan.

Hal ini bisa dilakukan dengan memenuhi kebutuhan nutrisi hingga cukup istirahat atau tidur.

Namun ada sebagian orang yang mengalami batuk di malam hari sehingga kualitas tidur di malam hari terganggu.

Baca: 6 Gejala Infeksi Paru-paru agar Tak Picu Komplikasi: Mengalami Batuk dan Sakit Dada yang Menusuk

Dikutip dari Kompas.com, Waktu tidur orang dewasa sebaiknya 7-8 jam setiap malamnya.

Apabila kurang dari itu, bisa memicu berbagai penyakit seperti obesitas dan tekanan darah tinggi.

Sebab tidur di malam hari bagus untuk kesehatan fisik dan mental.

Salah satu masalah yang dapat mengganggu kualitas tidur yaitu batuk di malam hari.

Baca: Inilah 6 Gejala Virus Hendra pada Manusia yang Harus Diwaspadai, Satu di Antaranya Batuk Kering

Seperti yang diketahui, batuk di malam hari yang berkepanjangan akan memicu berbagai masalah kesehatan.

Ada beberapa kemungkinan masalah kesehatan yang terasa mengganggu sampai menyebabkan susah tidur ini, antara lain:

- Alergi

- Asma

- Penyakit asam lambung kronis

- Efek samping obat hipertensi.

Apabila batuk di malam hari disertai dengan beberapa gejala, seperti demam, batuk berdarah hingga sakit dada perlu segera konsultasikan ke dokter.

(Tribun-Video/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Alasan Kenapa Sering Batuk di Malam Hari, Tak Selalu Penyakit"

# Healthy Everyday # Tidur nyenyak # insomnia # batuk

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Reporter: chalida husna
Video Production: Panji Yudantama
Sumber: Kompas.com

Tags
   #Healthy Everyday   #Tidur nyenyak   #insomnia   #batuk

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved