Olahraga
Kalah dari Bali United pada Laga Terakhir, RANS Nusantara FC Huni Peringkat Bawah Klasemen Liga 1
TRIBUN-VIDEO.COM - Hingga pekan ketiga, Liga 1 musim 2022-2023.
RANS Nusantara FC belum merasakan, manisnya kemenangan.
Alhasil, untuk sementara waktu, klub milik Rafi Ahmad itu menghuni papan bawah Liga 1.
Dengan raihan dua poin, RANS Nusatara FC bertengger diperingkat 14 klasemen sementara.
Di mana pada laga pembukaan, Liga 1 musim 2022-2023.
RANS Nusantara FC, menuai hasil imbang 1-1 kontra PSIS Semarang.
Laga berikut, Sandi Sute cs kembali imbang 3-3 saat menjamu PSS Sleman.
Terbaru, saat dijamu Bali United, RANS Nusanatara FC.
Menelan kekalahan pertamanya di Liga 1, dengan skor tipis 3-2.
Baca: Persija Jakarta Umumkan Skuad Racikan Thomas Doll di Liga 1, Duo Eks Slavia Praha Jadi Kekuatan
Baca: Madura United Berhasil Libas Persik 1-0 di Laga Ketiga Liga 1, 2 Tim Pemain Macan Putih Cedera
Meski begitu, titik balik anak asuh Rahmad Darmawan masih terbuka lebar.
Mengingat, kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 masih sangat panjang.
Pada lanjutan Liga 1 pekan keempat nanti, RANS Nusantara FC akan menjamu PSM Makassar pada Senin (15/8).
Kans menang RANS Nusantara FC sedikit terbuka, lantaran berstatus tuan rumah.
Ditambah, tren kurang memuaskan PSM Makassar saat ditahan imbang 1-1 oleh Persija. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunTernate.com dengan judul Klasemen Liga 1: RANS Nusantara FC Huni Papan Bawah Usai Kalah dari Bali United
# RANS Nusantara FC # Bali United # Rafi Ahmad # Liga 1
Video Production: Rahmat Gilang Maulana
Sumber: Tribun Ternate
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.