Kamis, 15 Mei 2025

Viral Video

Viral Video Polwan Tuai Cibiran Lantaran Nikahi Sopir Truk, Mengaku Bersyukur &Tak; Ambil Pusing

Jumat, 5 Agustus 2022 20:15 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kalau sudah cinta, seseorang tak akan peduli lagi dengan latar belakang pekerjaan pasangannya.

Yang penting pekerjaannya halal sudah cukup. Seperti kisah polwan ini, ia menikah dengan sopir truk.

Polwan tersebut bernama Egis Putri, berasal dari Pontianak, Kalimantan Barat.

Kisah Egis Putri memiliki suami sopir truk viral setelah ia kerap mengunggah video melalui akun TikTok @egisheldo.

Egis sering membagikan kegiatannya sehari-hari bersama sang suami yang berprofesi sebagai sopir truk.

Baca: Viral Video Pemuda di Lampung Nikahi Dua Gadis Sekaligus, Tak Ada Kendala

Baca: Viral Aksi Seorang Siswa SD Tegas Mengajari Temannya Disiplin, Sosoknya Disebut Ketua Kelas Idaman

Tak jarang, Egis menerima cibiran lantaran suaminya disebut tak sebanding dengan dirinya yang abdi negara.

Namun Egis tak mau ambil pusing. Ia cuek saja dicibir, malah makin membuktikan bahwa ia amat bersyukur dengan profesi suami.

Egis juga mengunggah video menunjukkan perjuangan suaminya bekerja mencari nafkah.

Dalam video terekam aktivitas suami ketika mengangkut muatan menggunakan truk.

Egis mengaku bahwa perjuangan suaminya itu amat berharga untuknya dan keluarga. (*)

Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul VIDEO Viral Polwan Nikahi Supir Truk, Tak Peduli Dicibir

#Viral Video #Polwan #Pernikahan #Sopir Truk

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Video Production: Megan FebryWibowo
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Viral Video   #pernikahan   #polisi   #sopir truk

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved