BERANDA
Harga Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Dexlite Kembali Naik, Ini Rinciannya
TRIBUN-VIDEO.COM - Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi jenis Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite kembali naik.
Berdasarkan laman resmi Mypertamina.id, penyesuaian ini dilakukan pada Rabu (3/8/2022) pukul 00.01 WIB.
Adapun kenaikan ini berlaku di wilayah DKI Jakarta atau daerah dengan besaran pajak bahan bakar kendaraan bermotor (PBBKB) 5 persen.
Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan penyesuaian ini mengikuti kenaikan harga patokan minyak mentah Indonesia atau ICP.
Baca: Belum Genap Sebulan, Harga BBM Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Dexlite Naik Lagi Jadi Segini
Tercatat, harga rata-rata ICP per 2022, di angka 106,73 dollar AS per barrel.
Posisi tersebut masih lebih tinggi sekitar 24 persen dari harga ICP pada Januari 2022 lalu.
Walau demikian, Irto memastikan 95 persen dari porsi BBM nasional mencakup Pertamax, Pertalite, dan Solar tidak mengalami perubahan harga.
Sementara itu, penyesuaian harga Pertamax Turbo dan Dex Series dinilai masih kompetitif.
Baca: BBM Shell, BP-AKR dan Vivo Turun Harga, Cek Harga BBM Pertamina per Agustus 2022 Apakah Naik?
Daftar harga Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite
- Pertamax Turbo (RON 98) naik dari Rp 16.200 jadi Rp 17.900 per liter
- Pertamina Dex (CN 53) naik dari Rp 16.500 jadi Rp 18.900 per liter
- Dexlite (CN 51) naik dari Rp 15.000 jadi 17.800 per liter.(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Harga Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite Kembali Naik
# Pertamax Turbo # Pertamina Dex # Dexlite
Sumber: Kompas.com
Live Update
Pastikan Kualitas BBM dari Pertamina, Pemprov Sumsel Uji Sampel Pertamax Turbo di SPBU Bawakaraeng
Minggu, 9 Maret 2025
Viral di Medsos
Viral Emak-emak Ini Nekat Isi BBM Honda BeAt Pakai Pertamax Turbo, Mesin Motor Bisa Overheat
Kamis, 14 September 2023
Terkini Nasional
RESMI! Pertamina Naikkan Harga 3 Jenis BBM per 1 Juli 2023, Pertamax Turbo Dibanderol Jadi Rp 14.000
Minggu, 2 Juli 2023
Terkini Nasional
KABAR BAIK! Harga Pertamax Turun Jadi Rp 12.500 per Liter, Intip Daftar Harga BBM di SPBU Pertamina
Selasa, 6 Juni 2023
Nasional
Kabar Baik! Harga BBM Pertamina Resmi Turun per 10 Mei 2023, Dexlite Jadi Rp 13 700 per Liter
Rabu, 10 Mei 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.