Travel
Jember Fashion Carnaval Segera Digelar, Ini Panduan Rute Jakarta ke Jember dengan Transportasi Bus
TRIBUN-VIDEO.COM - Setelah vakum selama dua tahun akibat pandemi Covid-19, tahun ini Jember Fashion Carnaval 2022 akan kembali digelar.
Dilansir dari TribunTravel.com, agenda tahunan ini akan berlangsung pada tanggal 6-7 Agustus 2022.
Adapun lokasinya, Jember Fashion Carnaval akan diadakan di Alun-alun Kabupaten Jember, Jawa Timur.
Baca: Berlangsung Selama 2 Hari, Simak Jadwal Pertunjukan Jember Fashion Carnaval 2022
Lokasi gelaran ini terbilang cukup mudah untuk dijangkau.
Selain menggunakan kendaraan pribadi, Alun-alun Jember juga bisa dijangkau dengan kendaraan umum.
Mulai dari menggunakan bus, kereta api, hingga pesawat.
Apabila dari Jakarta, bus bisa menjadi transportasi umum yang tepat.
Sebab dari Jakarta ada beberapa PO bus AKAP yang melayani perjalanan dengan rute Jakarta-Jember.
Setiba di Jember, traveler bisa turun di Terminal Tawang Alun.
Baca: Demam Citayam Fashion Week, Warga Parepare Gelar Fashion Show di Tugu Cinta Habibie-Ainun
Lalu, traveler bisa melanjutkan perjalanan ke Alun-alun Jember dengan menggunakan angkot arah kota atau ojek online.
(Tribun-Video.com/TribunTravel.com)
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Panduan Rute ke Jember Fashion Carnaval 2022 dari Jakarta Lengkap dengan Jadwal dan Harga Tiket
# Jember Fashion Carnaval # fashion # wisata # Event # Travel
Reporter: Ariska Nur Choirina
Video Production: Ignatius Agustha Kurniawan
Sumber: TribunTravel.com
To The Point
Update Tenggelamnya Kapal Wisata Pulau Tikus Bengkulu: 87 Penumpang Selamat, 7 Tewas, 10 Hilang
17 jam lalu
Local Experience
Ini Fakta Sejarah Goa Sunyaragi Tempat Bermain Putra-Putri Keraton Cirebon
20 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.