Rabu, 14 Mei 2025

Tribunnews Update

Sosok TKI di Taiwan Kaya Mendadak Menang Undian Hampir Rp 1 Miliar, Ingin Beli Tanah di Kampung

Sabtu, 30 Juli 2022 20:00 WIB
Sumber Lain

TRIBUN-VIDEO.COM - Keberuntungan bisa menghampiri siapa saja, tak terkecuali seorang tenaga kerja Indonesia (TKI) di Taiwan satu ini.

TKI berinisial Y memenangkan undian dari nota pembelian barang senilai hampir Rp 1 miliar.

Rencananya hadiah uang tersebut akan digunakan untuk membeli tanah di kampung halamannya.

Dikutip dari Focus Taiwan (CNA), Y mengawali pekerjaannya di Taiwan sebagai perawat perempuan jompo sekitar tiga tahun yang lalu.

Baca: Sosok Ade Suryani Bidan Sekaligus Istri Kedua Razman Nasution, Curhat di IG di tengah Kasus Suami

Ia kemudian memutuskan untuk pindah pekerjaan menjadi buruh pabrik di Taoyan pada Mei lalu.

Sejak Maret-April 2022, Y selalu mengumpulkan nota-nota pembelian barang.

Tak disangka, ia berhasil memenangkan undian dari salah satu nota tersebut.

Jumlahnya pun sangat fantastis, yakni mencapai 2 juta dollar Taiwan (sekitar Rp 990,2 juta).

Awalnya Y masih tak percaya bisa memenangkan undian tersebut.

Baca: Sosok Komjen Pol Anang Revandoko, Pimpinan Baru Bharada E seusai Ditugaskan Kembali di Brimob

Sampai akhirnya, ia benar-benar mendapatkan uang tersebut pada Jumat (29/7) kemarin.

Y mengambil uang undian itu di kantor hang Hwa Commercial Bank dengan didampingi staf perusahaan pengiriman uang Indo Suara.

"Awalnya saya tidak percaya telah menang (undian ini). Hari ini saat tiba di sini (di bank), saya baru benar-benar percaya," kata Y.

Ia pun mengaku sangat senang karena baru pertama kali mendapatkan hadiah uang sebesar itu.

“Ini pertama kalinya aku memenangkan hadiah sebesar itu,” tambah dia.

Rencananya uang hadiah itu akan digunakan untuk membeli tanah di kampung halamannya di Indonesia.

Nantinya tanah yang dibeli akan digunakan keluarganya bertani atau bercocok tanam.

Terkait pengiriman uang ke Indonesia, Y akan memilih jasa perusahaan pengiriman uang yang mengeluarkan kuitansi.

Manajer operasional Indo Suara Sean Cheng memastikan bahwa transaksi itu legal dan jauh lebih aman daripada lainnya.

Sebagai informasi, Kementerian Keuangan Taiwan sebenarnya telah mengumumkan para pemenang undian sejak Senin (25/7).

Namun, Y sempat terkendala mengambilnya pada saat itu karena dokumennya sedang dalam pengajuan perpanjangan di kantor keimigrasian.

Kementerian Keuangan Taiwan memberikan batas waktu pengambilan hadiah undian tersebut pada 5 September 2022.

Otoritas setempat mengundi secara berkala struk belanja masyarakat yang hadiahnya berupa uang dengan jumlah tertentu.

(Tribun-Video.com)

Artikel telah tayang dengan judul Indonesian migrant worker receives NT$2 million receipt lottery prize

Host: Agung
Vp: Salim

 sosok # TKI # Taiwan # Menang # undian

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Sumber Lain

Tags
   #sosok   #TKI   #Taiwan   #Menang   #undian

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved