Lifestyle
Wajib Dicoba! Begini Cara Menghilangkan Kerak Air di Kloset dengan Bahan yang Ada di Rumah
TRIBUN-VIDEO.COM - Siapa disini yang sering kesulitan membersihkan kerak air di kloset?
Meskipun dengan menggunakan pembersih dan sikat kloset bisa menghilangkan kerak dengan cepat, tapi terkadang tetap saja ada noda atau kerak yang membandel ya guys.
Eits, tenang aja kali ini Nurul bakal kasih tau cara yang paling ampuh untuk menghilangkan kerak air di kloset.
Tapi sebelum itu, kita harus tahu dulu nih penyebab kerak air di kloset, agar tidak muncul lagi setelah dibersihkan.
Untuk diketahui, beberapa air dapat mengandung mineral terlarut, seperti magnesium, kalsium dan zat besi.
Saat air mengering, seringkali meninggalkan noda putih berkapur yang secara teknis merupakan endapan mineral.
Baca: Tak Butuh Banyak Ruang, Berikut 5 Rekomendasi Mesin Cuci Top Loading dengan 1 Tabung yang Minimalis
Nah, residu ini bisa berakhir di bagian kloset yang kering.
Tapi, kalau kloset di rumah berwarna putih, akan tampak noda berwarna cokelat atau karat yang biasanya disebabkan oleh senyawa besi dalam air.
Ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk menghilangkan kerak air di kloset.
1. Cuka dan Baking Soda
Caranya mudah, cukup tuangkan sekitar satu cangkir cuka putih ke kloset yang ada nodanya.
Kemudian taburkan satu cangkir baking soda di atasnya dan diikuti secangkir cuka lagi.
Setelah itu, biarkan kedua bahan itu bereaksi selama 10 hingga 15 menit.
Lalu, kalian bisa mencampurkan larutan cuka atau soda kue ke sikat kloset dan gosokkan ke kloset sampai bersih.
Jika noda masih ada, kalian bisa mengulangi prosesnya kembali.
2. Cuka dan Boraks atau Garam
Langkah awal yang perlu kalian lakukan adalah dengan membuat pasta dari garam dan cuka putih.
Kemudian, oleskan pasta tersebut ke noda kloset.
Lalu, kalian bisa semprotkan cuka saat pasta tersebut mengering.
Diamkan beberapa saat, kemudian gosok dengan menggunakan sikat kloset.
3. Asam Sitrat
Kalian bisa menggunakan asam sitrat jika di rumah terdapat sistem septik.
Baca: Review Mesin Cuci Samsung Front Loading yang Awet dan Hemat Listrik
Jika tidak, maka kalian bisa menyemprotkan menaburkan asam sitrat pada noda yang membandel.
Kemudian, biarkan selama semalaman.
Lalu, keesokan harinya kalian bisa gunakan sikat untuk menggosok kloset.
4. Batu Apung
Upaya terakhir yang bisa kalian gunakan adalah menggunakan batu apung.
Batu Apung bisa menggores kloset porselen dan secara permanen merusak kloset yang terbuat dari marmer, plastik, fiberglass dan semacamnya.
Jadi, jika kloset kalian terbuat dari bahan yang disebutkan, jangan coba-coba gunakan batu apung ya guys.
Jika kalian memiliki kloset porselen, kalian bisa pakai batu apung ini namun harus pastikan batu apung dan permukaan bernoda benar-benar basah.
Kemudian kalian bisa gosok secara perlahan sampai noda itu hilang.
Jika sudah, kalian bisa bilas deh dengan air.
Nah, itulah cara yang bisa kalian lakukan untuk membersihkan kloset yang penuh kerak/noda.
Semoga informasinya membantu ya.
(Tribun-Shopping.com/ Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Menghilangkan Kerak Air di Kloset, Pakai Cuka dan Baking Soda"
#Bersihkan #Kerak #Closet #Baking Soda #Cuka
Reporter: Nurul Ashari
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
Petugas Lapas Siapkan Fasilitas Khusus untuk Agus Buntung di Kamar Mandi, Sediakan Kloset Duduk
Jumat, 10 Januari 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Kaki Balita di Bogor Tersangkut di Lubang WC, Neneknya Syok Gak Bisa Ditarik sampai Panggil Damkar
Jumat, 16 Februari 2024
Tribunnews Update
Krisis Obat-obatan di RS Al-Shifa Buat Dokter Putar Otak, Bius Korban Perang Pakai Gula dan Cuka
Sabtu, 11 November 2023
Terkini Nasional
Geger Selebgram Semarang Nekat Bunuh & Buang Bayinya di Bandara Bali, Takut Ketahuan Pacar
Sabtu, 28 Oktober 2023
Tribunnews Update
Imbas Peralatan Medis di RS Gaza Menipis, Cairan Cuka Gantikan Peran Antiseptik di Meja Operasi
Rabu, 25 Oktober 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.