Minggu, 11 Mei 2025

Kabar Selebriti

Sosok Polisi yang Pimpin Penangkapan Nikita Mirzani di Hadapan Anak-anaknya hingga Bawa 3 Polwan

Jumat, 22 Juli 2022 17:44 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Artis Nikita Mirzani ditangkap polisi di sebuah pusat perbelanjaan di Jakarta pada Kamis sore.

Penangkapan Nikita itu terjadi lantaran sang artis dinilai tidak kooperatif selama penyidikan kasus Dito Mahendra.

Penangkapan ibu tiga anak itu dilakukan oleh Tim Penyidik Polresta Serang Kota yang dipimpin langsung oleh Kasatreskrim Polresta Serang Kota AKP David Adhi Kusuma.

Hal itu disampaikan oleh Kabid Humas Polda Banten Kombes Shinto Silitonga.

Shinto menambahkan, dalam penangkapan tersebut, Kasatresmkrim membawa tiga polwan.

Baca: Polda Banten Ungkap Alasan Nikita Mirzani Dijemput Paksa di Mal Senayan City, Sebut Tidak Kooperatif

Ia juag menuturkan bahwa penangkapan terhadap Nikita Mirzani dilaksanakan secara persuasif.

Yakni dengan menunjukkan identitas dan surat perintah penangkapan terhadap Nikita Mirzani telebih dahulu.

Nikita Mirzani ditangkap karena selalu mangkir saat akan diperiksa terkait kasus dugaan pencemaraan nama baik yang dilanyangkan oleh Dito Mahendra.

Dikutip dari Tribunnews.com, AKP David Adhi Kusuma merupakan pria kelahiran 30 Agustus 1990.

Baca: Tak Ingin Ditinggal Ibunya, Anak Nikita Mirzani Ikut saat Pemeriksaan di Mapolresta Serang Kota

Ia mengawali kariernya sebagai polisi pada tahun 2013 dan bertugas di Bali.

Kemudian di tahun 2019 dirinya berpindah tugas ke Polda Banten, sebagai Polair.

Saat ini ia menjabat sebagai Kasatreskrim Polres Serang sejak 2021.

Dirinya menggantikan AKP Mochamad Nandar yang mendapat jabatan baru sebagai jabatan baru Paur Subbagmutjab Bagbinkar Polda Banten.

Serah terima jabatan tersebut dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Serang Kota, Senin (10/1/2022).

Selain menjadi hobi, AKP David menuturkan bahwa dunia reskrim merupakan amanah dan tugas yang harus diemban.

Selain itu, AKP David memiliki hobi berburu dan menggeluti olahraga perbakin.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul PROFIL AKP David Adhi Kusuma, Polisi yang Pimpin Langsung Penangkapan Paksa Nikita Mirzani

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Fitriana Dewi
Sumber: Tribun Video

Tags
   #Nikita Mirzani   #polisi   #Penangkapan   #Polwan

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved