Minggu, 11 Mei 2025

Kabar Selebriti

Angga Wijaya Kini Nelangsa Lakukan Pekerjaan Ini buat Bertahan Hidup seusai Gugat Cerai Dewi Perssik

Jumat, 22 Juli 2022 10:39 WIB
Sriwijaya Post

TRIBUN-VIDEO.COM - Angga Wijaya kepergok kerja ini demi bertahan hidup selepas gugat cerai Dewi Perssik.

Nama Dewi Perssik dan Angga Wijaya tak pernah lepas dari sorotan.

Selama ini terlihat adem ayem, rumah tangga Angga Wijaya dan Dewi Perssik kini berada di ujung tanduk.

Angga Wijaya secara tiba-tiba menggugat cerai Dewi Perssik.

Kabar perceraian Dewi Perssik dan Angga Wijaya sontak jadi buah bibir netizen.

Apalagi selama ini Dewi Perssik sudah begitu sabar menerima Angga Wijaya seutuhnya.

Isu Dewi Perssik jadi tulang pungging keluarga pun ramai jadi perbincangan.

Kini Angga Wijaya seolah isyaratkan siap memulai hidup tanpa Dewi Perssik.

Baca: Akui Sulit Lupakan Memori Indah, Angga Wijaya Ingin Kembalikan Barang yang Dibelikan Dewi Perssik

Angga Wijaya sudah bersiap melakoni pekerjaan lamanya setelah bercerai dengan Dewi Perssik nanti.

Angga Wijaya tak menutup kemungkinan dirinya tetap berstatus sebagai manajer Dewi Perssik.

Hal ini terjadi jika memang ada tawaran dari Dewi Perssik.

"Itu kan tidak menutup kemungkinan,"

Baca: Pernah Janji untuk Tidak Pisah, Angga Wijaya Ungkap Alasan Cerai: Sadar Diri Bukan Sosok yang Baik

"Kalau misalnya dia masih mau minta dibantu untuk kerjaannya, ya enggak apa-apa."

"Tapi kalau dianya enggak mau dan mau diganti sama orang lain, juga enggak apa-apa," kata Angga dalam tayangan dari kanal YouTube Melaney Ricardo.

Terlepas dari putusan majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Angga Wijaya ingin meniti karier di dunia hiburan.

"Insya Allah,"

"Karena dulu memang niatnya, karena pernah ada background di entertainment kan, pernah main iklan, sinetron-sinetron kecil," ucap Angga Wijaya. (*)

Artikel ini telah tayang di Sripoku.com dengan judul Berani Gugat Cerai Dewi Perssik, Angga Wijaya Kini Nelangsa Kerja Ini buat Bertahan Hidup: Kecil

# Angga Wijaya # perceraian Dewi Perssik dan Angga Wijaya # nelangsa # bertahan hidup # Gugat Cerai # Dewi Perssik # 

Editor: Wening Cahya Mahardika
Video Production: Muhammad Adnan Hidayat
Sumber: Sriwijaya Post

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved