Terkini Daerah
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah SMP Negeri 6 Tana Tidung, Diikuti 173 Siswa Baru
TRIBUN-VIDEO.COM - SMP Negeri 6 Tana Tidung gelar masa pengenalan lingkungan sekolah atau MPLS bagi siswa baru, di Aula SD Negeri 1 Tana Tidung, Selasa (19/7/2022)
Kepala Sekolah SMP Negeri 6 Tana Tidung, Yulius Desti mengatakan, kegiatan MPLS ini sudah dilaksanakan mulai Senin (18/7/2022) kemarin dan akan berakhir pada Rabu (20/7/2022) besok.
Dia menambahkan, pada kegiatan di hari pertama, pihaknya mengadakan dinamika kelompok.
Mengingat, para siswa baru ini, sebelumnya berasal dari sekolah-sekolah dasar yang berbeda.
Baca: Hasbudi Jadi Tersangka Pencucian Uang, Polda Kaltara Sebut Aset yang Diamankan
Sehingga, butuh dibangun kedekatan emosional para siswa dengan cara perkenalan siswa.
"Karena mereka ini kan berasal dari SD-SD yang berbeda, dan sebelumnya kan mereka belum akrab.
Harapannya ke depan, dengan cara seperti itu, mereka bisa nyaman belajar di satu ruangan. Bahkan akrab satu dengan yang lainnya," ujarnya kepada TribunKaltara.com
Dia menyebutkan, kegiatan MPLS ini diikuti oleh seluruh siswa baru, yang berjumlah 173 orang.
Dia mengatakan, 173 siswa baru ini terbagi dari enam rombongan belajar atau Rombel.
Jumlah ini, kata dia, termasuk banyak dari jumlah peserta didik baru di tahun 2021 lalu, yang hanya berkisar 120 siswa.
Sementara di tahun 2022 ini, bisa tembus 173 siswa baru.
Terkait kuota peserta didik baru berdasarkan zonasi, dia katakan, harusnya kuota di SMP Negeri 6 Tana Tidung hanya menerim 160 orang.
Sebab, menurut perhitungan panitia PPDB SMP Negeri 6 Tana Tidung, sebagian peserta didik akan mendaftar di SMP Unggulan 1 Tana Tidung (boarding school), Pesantren Al Khairaat Tana Tidung, dan SMP Al-Amin Hidayahtullah Tana Tidung.
Namun dalam perjalanannya, para peserta didik yang mendaftar di SMP Negeri 6 Tana Tidung melebihi kuota.
Baca: Dinilai Bisa Tarik Minat Pengunjung, Desa Safari Tana Tidung akan Buka Jalur Pendakian Gunung Rian
"Jadi hitung-hitungan kita waktu itu, mungkin yang tersisa kurang lebih 130 orang yang bakal masuk di SMP 6.
Nah untuk mengantisipasi, dikasih kuota 160 orang. Tapi faktanya, melebihi kuota," katanya.
Menurutnya, hal itu dikarenakan minat masyarakat yang tinggi untuk mendaftarkan anak-anaknya di SMP Negeri 6 Tana Tidung.
Belum lagi, status SMP Negeri 6 Tana Tidung yang sudah berstatus sekolah penggerak.
"Kita masih satu-satunya SMP di Tana Tidung yang berstatus sekolah penggerak.
Kalau statusnya sekolah penggerak, maka secara otomatis, kurikulum yang diimplementasikan adalah kurikulum merdeka," jelasnya.
Penulis: Risna
# SMP # Tana Tidung # Kalimantan Utara # siswa
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Tribun Kaltara
Tribunnews Update
Viral Video Siswa SMAN 1 Sungai Tabuk Dugem saat Pesta Perpisahan di Klub Malam, Kepsek: Kami Ditipu
2 hari lalu
Tribunnews Update
Momen Dedi Mulyadi Teriak Pimpin Yel-yel Mengaum, 40 Siswa Antusias Ikut Teriak di Barak Militer
3 hari lalu
Tribunnews Update
Reaksi Dedi Mulyadi Dilaporkan Orang Tua Murid Gegara Angkut Siswa ke Barak Militer: Terima Kasih
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.