Senin, 19 Mei 2025

Tembok Mural di Babakan Siliwangi Bandung Ambrol

Rabu, 27 Desember 2017 19:27 WIB
Tribun Jabar

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Yongky Yulius

TRIBUN-VIDEO.COM - Pemandangan kurang sedap dipandang mata terlihat di kawasan Jalan Babakan Siliwangi, Kota Bandung.

Tembok berhiaskan mural di kawasan itu ambrol.

Pantauan Tribun Jabar di lokasi, Kamis (27/12/2017), lokasi ambrolnya tembok itu berada di dekat simpang tiga Cafe Halaman.

Panjang dari tembok yang ambrol pun hanya sebagian saja. Yakni, hanya sekira sepuluh meter.

Di lokasi, reruntuhan tembok masih tampak berserakkan, sehingga membuat lukisan pada tembok menjadi tak jelas terlihat.

Tanah yang awalnya tertutupi tembok pun menjadi terlihat jelas.

Sementara itu, pekerjaan galian perbaikan saluran drainase dan trotoar di samping lokasi ambrolnya tembok itu juga masih berlangsung.

Beberapa pekerja terlihat masih mondar-mandir dan menggali tanah di sekitar tembok ambrol itu.(*)

Editor: Novri Eka Putra
Video Production: Novri Eka Putra
Sumber: Tribun Jabar

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved