Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Daerah

Pelaku Curanmor di Pasar Burung Pekalongan Berhasil Diringkus Polres Pekalongan

Minggu, 17 Juli 2022 12:05 WIB
Tribun Jateng

TRIBUN-VIDEO.COM - Polres Pekalongan Kota menangkap dua pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor).

Tersangka pertama bernama Mochamad Nasocha (34).

Dia melakukan aksinya di Pasar Burung Sorogenen, Kelurahan Poncol, Kecamatan Pekalongan Timur.

Tersangka kedua bernama Fathurrohman (21).

Dia beraksi di toko pakan burung yang beralamat di Jalan Tondano di Kecamatan Pekalongan Timur.

Kapolres Pekalongan Kota, AKBP Wahyu Rohadi mengatakan, pelaku pertama berinisial MN melakukan aksinya di Pasar Burung Sorogenen.

Semula pelaku datang hanya berniat untuk melihat-lihat burung.

Tetapi karena masih sepi, ia kemudian mampir untuk makan dulu di warung makan.

Saat sedang makan itu, pelaku melihat sepeda motor Honda Beat pemilik warung dalam kondisi kunci masih menempel

"Begitu selesai makan, pemilik warung lengah, yang bersangkutan langsung mengambil motor tersebut," kata AKBP Wahyu dalam konferensi per di Mapolres Pekalongan Kota, Jumat (15/7/2022).

AKBP Wahyu mengatakan, tersangka kedua juga memiliki modus yang sama.

Pelaku melihat ada kunci motor yang masih menempel di sepeda motor Karisma.

Begitu kondisi terpantau sepi, pelaku kemudian membawa pergi sepeda motornya.

"Kedua pelaku sudah berhasil kami amankan. Mereka dijerat Pasal 362 KUH Pidana tentang pencurian. Ancaman hukumannya maksimal 5 tahun penjara," jelasnya.

Dalam kesempatan itu, AKBP Wahyu mengimbau, masyarakat untuk berhati-hati dengan bawang pribadinya, terutama sepeda motor.

Jika memarkirkan kendaraan, maka kuncinya jangan sampai tertinggal dan masih menempel.

"Tolong berhati-hati. Apabila memarkir kendaraan, tolong dikunci stang dan kuncinya diambil," pesannya. (*)


Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Polisi Tangkap 2 Curanmor yang Beraksi di Pasar Burung Pekalongan

Editor: Alfin Wahyu Yulianto
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: Tribun Jateng

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved