Travel
Tempat Wisata Alam di Bogor Cocok Bagi yang Ingin Bersepeda di Akhir Pekan
TRIBUN-VIDEO.COM - Suka gowes dan ingin menjelajah Bogor Jawa Barat?
Sejumlah tempat wisata di Bogor ini cocok untuk bersepeda.
Pemandangan alam yang memesona membuat tempat wisata di Bogor ini bisa jadi pilihan liburan akhir pekan.
Dirangkum TribunTravel dari berbagai sumber, berikut deretan tempat wisata di Bogor untuk bersepeda di akhir pekan.
Baca: Viral Wisatawan Diterjang Ombak saat Berenang di Nusa Penida Bali, Polisi Imbau Waspada
Pendestrian Kebun Raya Bogor
Area Kebun Raya Bogor yang sangat luas ditambah dengan jalanan yang beraspal cocok untuk kamu jadikan destinasi bersepeda.
Lokasinya yang strategis berada di tengah kota dan rutenya yang mudah menjadi Kebun Raya Bogor cocok untuk dikunjungi semua kalangan.
Jika kamu ingin berolahraga dengan trek yang panjang, Pendestrian Kebun Raya Bogor ini pilihan yang tepat sekali.
Mengutip dari travel.tribunnews.com, dalam satu kali putaran saja kamu sudah menempuh 8-10 kilometer.
Trek Pendestrian Kebun Raya Bogor ini cukup nyaman untuk berolahraga.
Tak heran banyak yang menjadikan pendestrian ini untuk lari, bersepeda, sepatu roda, hingga skateboard.
Kamu juga bisa melihat-lihat sedikit bagian dari Kebun Raya Bogor melalui pagar-pagar di sekitar pendestrian itu.
Selama kamu berolahraga, kamu akan banyak ditemani oleh pepohonan yang membuat udara menjadi sejuk sambil melihat kendaraan yang melaju di sekitar jalan raya.
Hutan Cifor
Jika kamu ingin suasana gowes yang berbeda dari biasanya, Hutan Cifor bisa menjadi salah satu pilihan.
Kamu bisa bersepeda dengan suasana di dalam hutan yang asri dan tenang.
Atmosfer Hutan Cifor masih sangat segar dan sejuk karena jauh dari polusi asap dan bisingnya kendaraan.
Setelah lelah berolahraga kamu juga bisa berjalan santai sambil menikmati ketenangan Hutan Cifor ini.
Baca: Sejarah Panjang Museum Wayang, Tempat Wisata Edukasi di Jakarta yang Simpan Koleksi Wayang Indonesia
Gunung Pancar
Bagi kamu yang menyukai tantangan dan suasana hutan pinus, Gunung Pancar jadi lokasi yang pas karena memiliki beberapa tanjakan yang bisa memacu adrenalin.
Kawasan Hutan Pinus Gunung Pancar, Babakan Madang, Kabupaten Bogor menjadi salah satu obyek wisata incaran di hari libur.
Hutan pinus di kawasan Gunung Pancar memang sudah populer di kalangan wisatawan dan tak pernah sepi saat hari libur telah tiba.
Pohon pinus yang rindang membuat pesona alam di objek wisata ini kerap dimanfaatkan wisatawan untuk melepas penat akibat padatnya rutinitas pekerjaan selama satu pekan.
Lokasinya tak terlalu jauh dari Jakarta dan Sentul City.
Di sini, kamu sudah dapat menikmati pesona alam yang menawan di kawasan perbukitan rindang dengan bentangan pohon pinus yang menjulang. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Ingin Gowes di Akhir Pekan? 5 Tempat Wisata di Bogor Ini Cocok Buat Pesepeda
# tempat wisata # Destinasi Wisata Alam # Bogor # bersepeda # liburan akhir pekan #
Video Production: valencia frida varendy
Sumber: TribunTravel.com
Live Update
Live Update Sore: Pemukulan Nenek Pencuri Bawang di Boyolali, Kuasa Hukum Serahkan Ijazah Jokowi
5 hari lalu
Live Update
Tembok Pagar SDN Cipayung 1 Ambruk imbas Pengembang Perumahan, Bupati Bogor Terjun Tinjau Lokasi
Selasa, 6 Mei 2025
Regional
Antusianya Warga dalam Festival Budaya di Bogor, Nikmati Bazar Murah hingga Pelayanan Publik
Senin, 5 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.