Celebrity Story
Mengaku Jadi Korban Kasus Mafia Tanah, Kartika Putri Sebut Alami Kerugian hingga Rp10 Miliar
TRIBUN-VIDEO.COM - Kartika Putri baru-baru ini mendatangi Polres Bogor untuk melaporkan kasus dugaan penggelapan aset milik mendiang ibundanya.
Sang artis menyebut jika dirinya telah mengantongi tujuh nama yang diduga sebagai pelaku penggelapan aset itu.
Terkait kasus tersebut, dirinya mengaku mengalami kerugian hingga Rp 10 miliar.
Sertifikat rumah yang berada di kawasan Cibubur itu diganti nama oleh seseorang yang bukan ahli warisnya.
Bukan hanya itu, terduga pelaku yang namanya masih dirahasiakan itu juga memalsukan surat kuasa mengatasnamakan Kartika Putri dan dua kakaknya.
Baca: Kantongi Nama Terduga Pelaku, Kartika Putri Laporkan 7 Orang terkait Kasus Dugaan Mafia Tanah
"Untung baru salah satu aset rumah, yang memang kejadian salah satu rumah di Cibubur kurang lebih asetnya 10 miliar," ucap Kartika Putri di Polres Bogor, Cibinong Kabupaten Bogor, Rabu (13/7/2022).
"Rumah tinggal almarhum sejauh itu kurang lebih segitu deh (kerugian)," bebernya.
Kartika hanya bisa menjelaskan bahwa terduga pelaku adalah salah satu orang kepercayaan almarhumah ibundanya.
Sebab, almarhumah selalu menyimpan barang-barang berharganya di sebuah brangkas yang hanya diketahui beberapa orang saja.
"Sebenernya ibu selalu meletakkan di brankas, sehingga anak-anak diberitahu password dan sebagainya, beliau ada sangat mempercayakan kepada beberapa orang lain," jelas Kartika.
Baca: Tak Hanya Nirina Zubir, Kartika Putri Buat Laporan Dugaan Penggelapan Aset Tanah Mendiang Ibundanya
"Ya salah satu orang kepercayaan beliau berarti yang tahu larinya sertifikat dari tempatnya," tambahnya.
Kartika dan kakaknya belum bisa menyebut nama yang dilaporkan karena ia baru akan memberitahukan setelah nanti menjalani BAP seusai pelaporan.
Tujuh orang yang dilaporkan Kartika Putri itu terdiri dari dua notaris dan lima orang yang diduga membantu.
"Notarisnya dua yang kami laporkan, yang diduga membantunya itu ada lima orang," kata Kartika Putri ditemui Grid.ID di Polres Bogor, Rabu (13/7/2022).
(Tribun-Video.com/TribunSeleb.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sertifikat Rumah Almarhum Ibunya Dibalik Nama Tanpa Izin, Kartika Putri Merugi Rp 10 Miliar
# Celebrity Story # mafia tanah # Kartika Putri
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Sumber: Tribun Seleb
Live Update
Tuding Kinerja Kejari Ogan Ilir Lamban, Warga Indralaya Utara Tanyakan Perkara Mafia Tanah
5 hari lalu
Live Update
Oknum Pejabat Tinggi Pemkab Muba Ikuti Jejak Haji Halim Jadi Tersangka Kasus Mafia Tanah
Rabu, 12 Maret 2025
Terkini Nasional
Pesan Mahfud MD ke Prabowo: Tugas Bapak Presiden Sangat Berat tapi Harus Berani
Jumat, 31 Januari 2025
Tribunnews Update
Mahfud Beri Pesan Prabowo: Tugas Bapak Presiden Sangat Berat tapi Harus Berani Lawan Mafia Tanah
Jumat, 31 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.