Senin, 12 Mei 2025

HOT TOPIC

Anak Kiai di Jombang Tersangka Pencabulan Dijemput Paksa Polisi, Ratusan Personel Diturunkan

Kamis, 7 Juli 2022 13:23 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Ratusan aparat kepolisian melakukan upaya jemput paksa terhadap MSA, anak kiai di Jombang tersangka pencabulan.

Penjemputan paksa dilakukan di Pesantren Shiddiqiyah Ploso, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Penjemputan paksa ini dilakukan pada hari ini Kamis (7/7/2022).

Upaya penjemputan paksa ini mengerahkan ratusan personel.

Dalam upaya tersebut, aparat turut menangkap puluhan orang.

Mereka berusaha menghalang-halangi petugas yang akan masuk ke lingkungan pondok pesantren.

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Dirmanto mengkonfirmasi adanya hal ini.

Dirinya mengatakan, puluhan orang diangkut menggunakan tiga truk polisi karena berusaha mengadang petugas.

Saat ini, polisi masih melakukan penggeledahan di dalam Pondok Pesantren Shiddiqiyah Ploso untuk menemukan keberadaan MSA. (Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Penjemputan Paksa Anak Kiai di Jombang, Puluhan Orang Diamankan karena Halangi Polisi"

# Jombang  # Pesantren Shiddiqiyah Ploso # Polda Jatim

Editor: Aprilia Saraswati
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved