Tribunnews Update
Jokowi Disorot Banyak Media Asing soal Agenda Bertemu Putin, Singgung Gencatan Senjata Rusia-Ukraina
TRIBUN-VIDEO.COM - Sebagaimana informasi terkini, Presiden Jokowi akan mengunjungi Rusia dan bertemu dengan Presiden Putin.
Agenda tersebut lantas mendapat sorotan dari sejumlah media asing.
Kabar soal Presiden Jokowi menjadi juru damai Rusia dan Ukraina pun menjadi topik.
Dikutip dari Kompas.com, salah satu media asal Inggris telah menerbitkan tiga artikel yang mengulas pertemuan Jokowi dan Putin.
Baca: Rusia Gagal Bayar Utang Luar Negeri, Pertama Kalinya Dalam 1 Abad akibat Sanksi Barat yang Keras
Termasuk langkah Rusia yang meningkatkan serangan rudal ke Ukraina ketika para pemimpin G7 berkumpul di Jerman.
Disebutkan, Presiden Jokowi meminta presiden Rusia dan Presiden Ukraina untuk memulai dialog.
Tak hanya itu, Presiden Jokowi dan akan meminta Presiden Putin agar dilakukan gencatan senjata.
Diberitakan di media itu, Presiden Jokowi juga meminta rantai pasokan pangan global diaktifkan kembali.
"Perang harus dihentikan dan rantai pasokan pangan global perlu diaktifkan kembali," ungkap Jokowi dalam media tersebut.
Baca: Meski Anggota NATO, Turki Tak Mau Ikuti Barat Jatuhkan Sanksi ke Rusia, Ungkap Bisa Rugikan Ekonomi
Dalam media Inggris itu, diungkapkan pula, Presiden Jokowi sebagai Ketua G20, akan mendesak Rusia dan Ukraina untuk melakukan pertemuan damai.
Sementara itu, media asing lainnya asal Prancis juga mengabarkan Presiden Jokowi akan meminta Presiden Zelenksy membuka forum dialog.
Hal ini untuk membahas perdamaian Rusia dan Ukraina sehingga perang dapat dihentikan.
(Tribun-Video.com/ Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Media Asing Ramai-ramai Beritakan Agenda Jokowi Bertemu Putin, Ini yang Diulas"
Editor Video: Fatkhul Putra
Host: Bima Maulana
#Ukraina
#Rusia
#Jokowi
#putin
#Zelensky
Sumber: Kompas.com
Konflik Rusia Vs Ukraina
Pertempuran Makin Sengit, Rusia Kuasai 2 Desa di Ukraina Selatan & Kepung Kota Vital di Bagian Timur
3 hari lalu
Tribun Video Update
Terungkap Kedok Gencatan Senjata: Israel Lanjutkan Perang Sistematis terhadap Penghancuran Gaza
4 hari lalu
Tribunnews Update
Gibran Terseret Perebutan Kerajaan Solo? KGPH Hangabehi Bongkar Fakta Pertemuan di 'Kamar Nyonya'
5 hari lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Kedok Gencatan Senjata: Israel Disebut Teruskan Perang Sistematis Kesengajaan Penghancuran Gaza
6 hari lalu
Tribun Video Update
Gencatan Senjata Jadi 'Kedok' Israel-AS Lakukan Penghancuran Total-Sistematis di Seluruh Jalur Gaza
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.