TRIBUNNEWS UPDATE
Korban Yusuf Mansur Bertambah, 250 Jemaah di Jaktim Ikut Investasi Bisnis, Rela Setor Puluhan Juta
TRIBUN-VIDEO.COM - Korban investasi yang diinisasi Ustaz Yusuf Mansur bertambah lagi.
Ada sebanyak 250 pengurus dan jemaah Masjid Darussalam Kota Wisata, Cibubur, Jakarta Timur mempertanyakan kejelasan program investasi batu bara yang diikutinya.
Bahkan, mereka rela menyetor dana hingga puluhan juta rupiah.
Dikutip dari Kompas.com, Sekretaris Yayasan Pelita Lima Pilar, Herry M Joesoef memberikan penjelasan.
"Ada program investasi batu bara, yang melibatkan jemaah dan pengurus Masjid Darussalam Kota Wisata Cibubur," ucap Herry saat dikonfirmasi, Senin (20/6/2022).
Baca: Rumah Yusuf Mansur di Tangerang Digeruduk Massa, Tuntut Program Investasi, Hasilnya Tak Memuaskan
Diketahui, yayasan tersebut mendampingi para jemaah itu untuk menangani masalah dengan Yusuf Mansur.
Herry menerangkan, ratusan jemaah itu menggelontorkan dana dengan nominal yang berbeda-beda.
Diungkapkannya, seorang marbot masjid tersebut yang mengikuti program ini rela mengeluarkan jutaan rupiah.
Ada lagi, seorang jemaah berinisial Z yang berprofesi pengacara bahkan menyetor uang senilai Rp 80 juta untuk investasi batu bara itu.
"Besarannya (investasi) enggak sama. Kalau marbot masjid, itu ya paling nilainya (investasi) jutaan rupiah. Tapi kalau seperti Pak Z, seorang lawyer, dia mengeluarkan uang Rp 80 juta (investasinya)," ujarnya.
Dana yang mereka setorkan untuk investasi ini dalam rentang waktu 2009 hingga 2010.
Baca: Mimpi Anak Ustaz Yusuf Mansur, Wirda Mansur 10 Tahun ke Depan Viral di Twitter
Dikatakan Herry, mereka yang berinvestasi dijanjikan Yusuf Mansur mendapatkan keuntungan.
Besaran keuntungan pun berbeda-beda tergantung besaran yang disetorkan pula.
Sebagaimana informasi terkini, para jemaah tersebut menggeruduk rumah Yusuf Mansur di Ketapang, Cipondoh, Kota Tangerang, pada Senin (20/6/2022) pagi ini.
Massa berjumlah 30 orang meminta kejelasan terkait program investasi bisnis batu bara yang diinisiasi Yusuf Mansur.
Namun, hasilnya mereka tak menemui Yusuf Mansur maupun keluarganya.
Mereka hanya bertemu orang yang mengaku sebagai kuasa hukum Yusuf Mansur.
(Tribun-Video.com/ Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ratusan Jemaah Masjid Mengaku Ikut Program Investasi Batu Bara Yusuf Mansur, Keluarkan Dana hingga Puluhan Juta Per Orang"
# Masjid Darussalam # korban investasi # Yusuf Mansur
Video Production: Dwi Adam Sukmana
Sumber: Kompas.com
TO THE POINT
Ingat Paytren Milik Ustaz Yusuf Mansur? Kini OJK Cabut Izin Usaha & Ungkap 8 Poin yang Dilanggar
Selasa, 14 Mei 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
Momen Anies dan Ganjar Naik Haji Jadi Sorotan, Yusuf Mansur Sebut Keduanya Diundang Raja Salman
Jumat, 30 Juni 2023
Selebritis
Bukan Omong Kosong! Ustaz Yusuf Mansur Bakal Nyaleg Pemilu 2024, Gabung ke Partai Tokoh Ini
Selasa, 9 Mei 2023
TRIBUNNEWS UPDATE
Ustaz Yusuf Mansur Gabung Partai Perindo, Unggahan Hary Tanoesoedibjo Jadi Sorotan
Selasa, 9 Mei 2023
Ramadhan 2023
Kuliner Khas Ramadhan di Solo, Ada Bubur Samin yang Dibagikan Gratis di Masjid Darussalam
Rabu, 22 Maret 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.