Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Lebih dari 50 Jenderal dan Perwira Tinggi Ukraina Diklaim Tewas dalam Serangan Rudal Kalibr Rusia

Senin, 20 Juni 2022 15:44 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Rusia mengklaim 50 perwira dan jenderal angkakatan bersenjata Ukraina diklain tewas dalam satu serangan Rusia.

Serangan tersebut dilakukan menggunakan rudal Kalibr.

Hal itu disampaikan dalam sebuah pernyataan dari Kementeria Pertahanan Rusia.

Baca: Lebih dari 50 Jenderal dan Perwira Ukraina Diklaim Tewas dalam Serangan Rudal Kalibr Rusia

“Lebih dari 50 jenderal dan perwira Angkatan Bersenjata Ukraina terbunuh,”katanya.

Peluncuran rudal tersebut awalnya untuk menghancurkan howitzer dan kendaraan lapos baja M777 yang dipasok oleh Barat.

Kementerian Pertahanan Rusia kemudian mengabarkan, rudal tersebut mengenai sebuah kompleks tempat para komandan beberapa unit Ukraina berkumpul.

Diketahui mereka sedang berkumpul untuk melakukan sebuah pertemuan.

Baca: Ukraina Larang Buku & Musik Rusia Diputar di Media, Tak Mau Ikut Aturan Harus Pindah Kewarganegaraan

Dikutip dari dailymail.co.uk, Senin (20/6/2022), rudal Kalibr yang diluncurkan oleh Rusia menghancurkan 10 howitzer M7777 hingga 20 kendaraan lapis baja yang dipasok oleh Barat.

Benda-benda pasokan Barat tersebut disimpang dalam sebuah gedung pabrik yang berada di kota selatan Nikolayev.

Juru Bicara Kementerian Pertahanan Rusia, Igor Konashenkov mengatakan, rudal Iskander menghantam pabrik perbaikan tank Kharkiv di Ukraina.

Rudal tersebut langsung menghancurkan dua sistem peluncuran roket.

"Rudal Iskander menghantam pabrik perbaikan tank Kharkiv di Ukraina, menghancurkan dua sistem peluncuran roket," katanya.

Pihak Rusia huga mengatakan, serangan terhadap Sievierodonetsk di Ukraina Timur berjalan sukses.

Baca: Ganda Putri Ukraina Tampil di Istora Akui Terkesima Terhadap Publik Indonesia: di Ukraina Tidak Ada

"Serangan ke arah Sievierodonetsk berkembang dengan sukses," ujarnya.

Setelah serangan tersebut dilakukan, permukiman Metyolkine di pinggiran timur kota telah diambil. (Tribun-Video.com/dailymail.co.uk/Tribunnews.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Rusia Klaim Lebih dari 50 Jenderal dan Perwira Ukraina Tewas dalam Serangan Rudal

# TRIBUNNEWS UPDATE # Rudal Kalibr # rudal # Ukraina # Rusia # perang

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Ratu Budhi Sejati
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Rudal Kalibr   #rudal   #Ukraina   #Rusia   #perang

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved