LIVE UPDATE PIALA PRESIDEN
Piala Presiden 2022: Jelang Laga Borneo FC vs Madura United, 1 Pemain Pesut Etam Masih Cedera
TRIBUN-VIDEO.COM - Borneo FC Samarinda akan berhadapan dengan Madura United, di Stadion Segiri Samarinda, pada Selasa (14/6/2022) pukul 21.30 WITA.
Jelang laga perdananya pada Turnamen Pramusim Piala Presiden 2022 tersebut, selaku tim tuan rumah pada Grup B pihaknya telah mempersiapkan diri sebaik mungkin.
Pelatih Kepala Borneo FC Samarinda, Milomir Seslija menuturkan bahwa kesiapan pihaknya sangat keras untuk menghadapi pertandingan yang akan datang nanti.
Dibalik itu pihaknya harus yakin, sebut Coach Milo karibnya dengan apa yang akan dilakukan nantinya.
Baca: Prancis Sang Juara Piala Dunia 2018 Tersingkir dari UEFA Nations League, Kalah dari Kroasia 1-0
Pasalnya ketertarikan dan motivasi tim di sini sangatlah tinggi.
"Kami sangat menantikan laga ini. Sinergi antara tim pelatih, pemain, staff medis dan official sangatlah bagus dalam 40 hari latihan kami bersama. Atmosfir yang fantastis. Kami memahami satu sama lain," ujarnya usai latihan bersama di Stadion Segiri Samarinda, pada Senin (13/6/2022) hari ini.
Kendati demikian dirinya menyampaikan ucapan termakasih kepada seluruh tim lantaran telah melakukan persiapan dengan baik.
Diakuinya ia percaya dengan semua pemain yang ada ini.
"Sangat penting untuk mempunyai rasa tanggung jawab dalam menghadapi pertandingan ini. Kami harus memberikan yang terbaik dan menikmati pertandingan," sambungnya.
Disinggung terkait kondisi pemain, Pelatih asal Bosnia tersebut menyebutkan bahwa semua pemain telah siap, kecuali Fajar Fathurrahman yang kini masih cedera hamstring.
Baca: FOOTBALL TIME: Peluang dan Skema Timnas Indonesia Lolos Putaran Final Piala Asia 2023
Kondisi Fajar diakui Coach Milo sebenarnya sudah dalam proses pemulihan, akan tetapi pihaknya tak ingin mengambil resiko dengan memaksakan Fajar turut tampil di laga nanti.
"Kami semua sudah siap dengan segala adaptasi dan latihan setiap hari. Para pemain mengembangkan dirinya semua untuk menjadi lebih baik untuk menghadapi pertandingan ini," sebutnya.
Tambahnya pihaknya juga ngin membuat tim Pesut Etam julukan Borneo FC Samarinda selangkah lebih baik setiap pertandingannya. Tent itu semua berkat adanya sinergi antar pemain, offical dan staff medis.
Selain itu, sambungnya juga butuh dukungan dari semua supporter. Karena diketahui bahwa supporter di Samarinda adalah salah satu suporter yang terbaik.
"Saya mengetahuinya ketika saya melatih Arema dan unggul 2-0. Mereka memberikan segalanya untuk klub, memberikan seluruh energi mereka dan setelah itu ada perubahan dan menang.
Ini hal yang sangat fantastis. Dan di momen ini kami butuh mereka dan bersama sama kita bisa membuat tahun ini menjadi sukses dan memberikan kesenangan," imbuhnya. (*)
# Sepakbola Piala Presiden 2022 # Fakta Menarik Piala Presiden 2022 # Borneo FC # Madura United # Borneo FC
Reporter: sara dita
Video Production: Muhammad Askarullah
Sumber: Tribunnews.com
Olahraga
Momen Lucu saat Staf Pelatih Timnas Indonesia Pantau Liga 1: Satu Sosok Tak Berhenti Lari
Jumat, 25 April 2025
Olahraga
Persib Bandung Vs Borneo FC: Live Skor BRI Liga 1 2024-25: Bojan Hodak Incar Kemenangan
Jumat, 11 April 2025
Live Update
Rp 74,58 M Anggaran dari Kementrian PUPR untuk Renovasi Stadion Segiri Samarinda Markas Borneo FC
Selasa, 11 Februari 2025
Olahraga
BALI UNITED VS BORNEO FC - LIVE SKOR BRI Liga 1 2024-25: Ajang Balas Dendam dan Pembuktian!
Selasa, 28 Januari 2025
Regional
Semen Padang FC Bawa 23 Pemain untuk Tantang Borneo FC di Kaltim, Semua Pemain Asing Dibawa
Senin, 13 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.