Kamis, 15 Mei 2025

LIVE UPDATE

Pembangunan Masjid Al Mumtadz Diresmikan Ridwan Kamil seusai Pemakaman Eril, 'Jadi Ladang Dakwah’

Senin, 13 Juni 2022 22:29 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan pembangunan Masjid Al Mumtadz disela pemakaman Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, mendiang putra sulungnya.

Masjid itu akan berdiri di Kampung Geger Beas RT 01/RW05 Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung.

Peresmian pembangunan masjid berlangsung setelah Ridwan Kamil memakamkan jenazah Eril, Senin (13/6/2022) siang.

Ridwan Kamil menjelaskan, sudah dua tahun ini merencanakan pembangunan Islamic center yang diniatkan sebagai dakwahnya sekaligus tempat ibadah masyarakat.

Ridwan Kamil menamai masjid di Islamic Center tersebut dengan Al Mumtadz, nama belakang mendiang putranya, yang berarti terbaik.

Ridwan Kamil menjamin bahwa Masjid Al Mumtadz sesuai syariatnya. Di mana lokasi makam terpisah dari masjid.

Makam tidak berada didalam kawasan dan tidak menempel di kawasan masjid.

Dengan mengucap Basmallah, Ridwan Kamil meresmikan pembangunan Masjid Al Mumtadz, desain mahakarya tangannya.(*)

# LIVE UPDATE # Ridwan Kamil # Gubernur Jawa Barat # Atalia Praratya # Emmeril Kahn Mumtadz # Swiss

Editor: Radifan Setiawan
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved