Terkini Daerah
Event W20 dan Y20 yang Digelar di Manokwari Menjadi Pertarungan 'Harga Diri'
Laporan Wartawan TribunPapuaBarat.com, Safwan Ashari Raharusun
TRIBUN-VIDEO.COM, MANOKWARI - Pelaksanaan side event W20 dan Y20 di Kabupaten Manokwari, Papua Barat, menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi seluruh lapisan masyarakat di daerah ini.
Pasalnya, telah diberikan kesempatan untuk bisa menjadi tuan rumah event internasional yang kali pertamanya digelar di Papua Barat.
Untuk itu, keselamatan dan kenyamanan selama event W20 dan Y20 di Manokwari, harus menjadi prioritas utama selama para tamu berada di Ibukota Papua Barat.
Baca: Tim Gegana Brimob Dikerahkan Mensterilisasi Bandara untuk Menyambut Tamu W20 dan Y20 di Manokwari
Baca: Kick Off Event W20 akan Digelar, Delegasi 5 Negara Asing Batal Hadir di Manokwari Papua Barat
Olehnya itu, Kapolda Papua Barat Irjen Pol Tornagogo Sihombing memerintahkan jajarannya agar mulai mengamankan seluruh titik di Manokwari.
"Kita tidak mau ada hal-hal yang tak diinginkan selama event W20 dan Y20 di Manokwari," ujar Tornagogo, kepada sejumlah awak media, Selasa (7/6/2022).
Sebab, side event W20 dan Y20 di Manokwari akan dihadiri oleh beberapa tamu terhormat dari berbagai daerah.
"Kita mulai melakukan patroli berskala besar sejak hari ini hingga event W20 dan Y20 di Manokwari usai," tuturnya.
"Bulan ini adalah momentum dimana kita dikunjungi oleh delegasi dari provinsi lain di Indonesia hingga internasional." (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunpapuabarat.com dengan judul Event W20 Y20 Jadi Pertarungan 'Harga Diri', Kapolda Papua Barat Perintah Jajaran untuk Patroli
#W20 dan Y20 #Event #Harga Diri #Kapolda Papua Barat #Manokwari
Video Production: Puput Wulansari
Sumber: Tribun papuabarat
Live Update
Live Update Siang: Kapolda Pabar Minta Maaf Tutup Pencarian Iptu Tomi, Pendaki Hilang di Bondowoso
Jumat, 2 Mei 2025
Live Update
Final Seru Liga Papua Barat, Persipegaf Juara Berkat Gol Dramatis Max Kambu di 10 Menit Terakhir!
Jumat, 11 April 2025
Live Update
Meriahnya Malam Takbiran di Masjid Darul Umum Amban Manokwari, Anak-anak Bergantian Tabuh Bedug
Minggu, 30 Maret 2025
Live Update
H-2 Lebaran 2025: Penumpang Pesawat di Bandara Rendani Manokwari Menurun Dibanding Tahun 2024
Sabtu, 29 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.