Minggu, 11 Mei 2025

Teknologi

Daftar 10 Smartphone Flagship Android Terkencang Versi AnTuTu, Dilengkapi Chipset Snapdragon 8 Gen 1

Sabtu, 4 Juni 2022 18:48 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Saat membeli ponsel, hal yang perlu diperhatikan salah satunya adalah chipset untuk menunjang akses ponsel.

Pembuat aplikasi benchmark, AnTuTu merilis daftar 10 ponsel flagship android terkencang.

10 daftar ponsel itu, didominasi dengan chipset Snapdragon 8 Gen 1.

Baca: Xiaomi Luncurkan Smartphone Terbarunya Redmi Note 11T Pro, Ini Review Harga dan Spesifikasinya

Berikut daftar ponsel flagship Android terkencang pada Mei 2022 versi AnTuTu beserta skor rata-ratanya.

Pada Mei 2022 kemarin, AnTuTu merilis delapan ponsel terkencang dalam database hasil pengujiannya yang didominasi chipset Snapdragon 8 Gen 1.

Sementara dua ponsel sisanya dibekali dengan chipset Mediatek Dimensity 9000.

Pada posisi teratas ditempati oleh Black Shark 5 Pro yang dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Gen 1, RAM 16 GB dan media penyimpanan 512 GB.

Baca: Smartphone Flagship dengan Segudang Fitur Menakjubkan, Ini Oppo Find X3 Pro

Setelah itu, ada dua ponsel gaming lainnya yang melengkapi posisi tiga besar yakni Red Magic 7 Pro dan Legion Y90.

Kedua ponsel ini dilengkapi dengan kapasitas 12 GB dan storage 256 GB.

Posisi selanjutnya Vivo X80 dengan dimensity 9000 kapasitas 12 GB, storage 512 GB.

Baca: Simak 5 HP Merek Samsung dengan Stylus Pen, Menulis Layaknya Tulisan Tangan di Layar Smartphone

Ponsel iQoo 9 dan iQoo 9 Pro menduduki posisi kelima dan enam dengan chipset Snapdragon 8 Gen 1, dengan kapasitas 12 GB dan storage 512 GB.

Posisi selanjutnya, Vivo X80 Pro dengan chipset Dimensity 9000 dan kapasitas yang sama.

Kemudian, Vivo X Note menduduki posisi kedelapan dengan chipset Snapdragon 8 Gen 1.

Pada posisi kesembilan dan sepuluh, ada Vivo X80 Pro dan Motorola Edge X30 dengan chipset versi Snapdragon 8 Gen 1 kapasitas 12 GB dan storage 512 GB.

Itulah 10 daftar ponsel Flagship Android Terkencang versi AnTuTu.

(Tribun-video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "10 HP Flagship Android Terkencang Mei 2022 Versi AnTuTu".

# smartphone # Android # chipset Snapdragon 8 Gen 1 # HP Android # smartphone flagship

Reporter: Nurul Ashari
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved