Senin, 12 Mei 2025

TRIBUN SOLO UPDATE

Cara Unik Warga Ende Kenang Momen Kedatangan Presiden RI, Spontan Beri Nama 'Gang Jokowi'

Rabu, 1 Juni 2022 18:19 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasca-kedatangan Presiden RI, Joko Widodo temui warga di Kelurahan Kelimutu, Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), warga pun kenang momen itu dengan cara unik.

Diketahui, atas kedatangan kepala negara pada Selasa (31/5) malam itu, warga secara spontan menamai gang di kampung tersebut dengan 'Gang Jokowi'.

Bahkan, nama 'Gang Jokowi' itu sudah disampaikan kepada yang bersangkutan saat itu juga ketika bertandang ke rumah warga setempat.

Diketahui, kedatangan orang nomor satu di Indonesia itu hingga menggegerkan warga.

Baca: Warga Kaget Malam-malam Kedatangan Presiden Jokowi ke Rumah di Lorong Winirai, Diberi Uang Rp 5 Juta

Tampak dalam kunjungannya, Jokowi mengenakan jaket warna merah bertuliskan G20.

Kunjungan tersebut sekira pukul 23.00 WIB.

Sementara, terkait penggantian nama gang kaget menjadi gang Jokowi, menyita perhatian publik.

"Kami juga sampaikan kepada Bapak Presiden bahwa mulai malam ini nama gang di tempat kami bukan lagi gang kaget tapi Gang Jokowi di RT 09/ RW 03 Kelurahan Kelimutu, Kecamatan Ende Tengah,"

Saat datang ke kampung tersebut, Jokowi menyempatkan diri untuk datang ke kediaman satu di antara rumah warga.

Diketahui, yakni keluarga Bernabas Radja.

Tentunya, sebuah kehormatan bagi Bernabas Radja dan istrinya, Margaretha Radja karena rumahnya didatangi orang nomor satu di Indonesia.

Hal itu merupakan suatu kehormatan untuk keduanya saat menyambut Jokowi.

Margaretha mengaku terkejut saat Jokowi datang ke rumahnya.

Baca: Hujan Deras Mengguyur Tetap Tak Surutkan Semangat Warga Ngada demi Melihat Datangnya Presiden Jokowi

Bahkan, ia tidak dapat berbicara apapun lantaran masih dibuat terkejut akan kedatangan Jokowi.

Kemudian dia dan suaminya yang diketahui sedang belanja, langsung berlari keluar menghampiri Jokowi dengan gemetar.

"Saya tidak bisa ngomong apa-apa. Karena datang tiba- tiba. Waktu itu saya lagi kerja di belakang dan suami panggil. Saya lari datang dengan gemetar. Seumur hidup seorang presiden datang duduk di rumah saya yang jelek ini. Saya senang bercampur haru," ujarnya.

Saat di rumahnya,  Jokowi juga masuk sampai dapur rumahnya.

Margaretha menuturkan, saat berada di dalam rumahnya, Presiden menyampaikan pesan tetap semangat dalam bekerja.

Bukan itu saja, Presiden juga menyampaikan permohonan maaf karena sedikit memberi bantuan uang Rp 5 juta dan sembako.

"Saya terima langsung dari tangan Bapak presiden. Saya sampaikan terima kasih banyak bapak," katanya sambil menirukan mengatupkan kedua tangannya di dada memberi hormat kepada Presiden saat itu.

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

# Presiden Jokowi # Kunjungan # NTT # Ende

Baca berita lainnya terkait Presiden Jokowi

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kenang Kedatangan Presiden, Warga di Kampung Ini Beri Nama Gang Jokowi

Reporter: Sandy Yuanita
Video Production: Rizaldi Augusandita Muhammad
Sumber: Kompas.com

Tags
   #Presiden Jokowi   #Kunjungan   #NTT   #Ende

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved