Anak Ridwan Kamil Hilang di Swiss
BREAKING NEWS: Anak Ridwan Kamil Dikabarkan Hilang Terseret Arus Sungai di Swiss
TRIBUN-VIDEO.COM - Kabar duka datang dari keluarga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Anak pertama Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz dikabarkan hilang terseret arus Sungai Aree di Bern, Swiss pada Kamis (26/5/2022) kemarin.
Hal tersebut dinyatakan dalam pesan resmi pihak keluarga, Elpi Nazmuzaman.
Ia mengatakan saat itu keluarga sedang berada di Swiss untuk mencari sekolah untuk Emmeril Kahn yang akan melanjutkan ke jenjang S2.
Saat kejadian menimpa pria yang akrab disapa Eril ini, Ridwan Kamil sedang berada di Inggris dalam kegiatan pemerintahan.
Baca: Sosok Emmeril Kahn, Putra Pertama Ridwan Kamil yang Hilang Terseret Arus Sungai Aare di Swiss
Hingga kini, Eril masih dalam pencarian tim SAR dan polisi Swiss.
Namun pencarian dihentikan sementara karena hari sudah mulai gelap dan rencananya akan dilanjutkan pada hari ini.
"Kondisi Eril saat ini masih dalam pencarian tim SAR dan polisi Swiss. Namun pencarian dihentikan sementara karena hari sudah mulai gelap dan rencananya akan dilanjutkan esok pagi," katanya dalam pesan tersebut.
Hingga informasi ini disampaikan, pencarian sudah berjalan 6 jam (26 Mei jam 23.00 WIB).
Pihak keluarga berharap, Eril dapat ditemukan segera dalam keadaan sehat.
Lebih lanjut, Elpi pun membeberkan kronologi terjadinya peristiwa tersebut.
Eril diketahui berenang di sungai Aaree, Bern, bersama adik dan kawannya.
Saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras.
Baca: Eril Anak Sulung Ridwan Kamil Hilang Terseret Arus Sungai Aare di Swiss, Dibanjiri Doa & Harapan
Kejadian tersebut terjadi pada Kamis (26/5/2022) kemarin tepatnya di siang hari waktu Swiss dengan kondisi cuaca cerah.
"Kronologisnya Eril berenang di sungai Aare, Bern, bersama adik dan kawannya. Saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras yang sebelumnya sempat mendapat bantuan dari kawannya. Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss dengan kondisi cuaca cerah," katanya.
Ridwan Kamil pun langsung menyusul ke Swiss setelah menerima kabar musibah tersebut.
"Kami berterima kasih atas perhatian dan bantuan dari pihak kedutaan besar Indonesia di Swiss maupun kepolisian setempat yang terus berupaya mencari keberadaan Emmeril," katanya.
Pihak keluarga pun memohon doa agar Emmeril dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat dan baik.
(Tribun-Video.com/TribunJabar.id )
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul BREAKING NEWS, Anak Ridwan Kamil Emmeril Kahn Mumtadz Hilang Terseret Arus Sungai di Swiss
# anak ridwan kamil # Emmeril Kahn Mumtadz # sungai # Swiss # Ridwan Kamil
Reporter: Isti Ira Kartika Sari
Video Production: Diah Putri Pamungkas
Sumber: Tribun Jabar
Tribunnews Update
Viral Video Siswa SMAN 1 Sungai Tabuk Dugem saat Pesta Perpisahan di Klub Malam, Kepsek: Kami Ditipu
3 hari lalu
Live Update
Pemuda yang Dikabarkan Hilang di Sungai Manggar Belitung Timur Akhirnya Ditemukan Tak Bernyawa
4 hari lalu
Live Update
Revitalisasi Sungai Veteran Banjarmasin Capai 25 Persen, Biang Kemacetan Belum Teratasi
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.