TRIBUNNEWS UPDATE
Cinta Bersemi saat Ziarah Wali, Begini Awal Pertemuan Kakek Sondani hingga Nikahi Gadis 19 Tahun
TRIBUN-VIDEO.COM - Pernikahan kakek berusia 61 tahun dengan gadis 19 tahun di Cirebon, Jawa Barat masih menjadi sorotan.
Bukan hanya soal usia yang beda jauh, pernikahan itu juga menghabiskan biaya yang fantastis mencapai Rp 700 juta.
Rupanya benih-benih cinta pasangan pengantin baru tersebut muncul saat ziarah wali.
Kakek bernama Haji Sondani menikahi Fia Barlianti pada Rabu (18/5/2022) lalu.
Acara pernikahan digelar di kediaman mempelai wanita di Desa Tegagubug Lor, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon.
H Sondani menceritakan, kisah cintanya dengan Fia bermula dari ziarah wali bersama rom bongan sebelum bulan Ramadan.
Kala itu, Sondani sudah mulai tertarik dengan Fia.
Hingga akhirnya mereka bertemu lagi di bulan puasa.
Tanpa pikir panjang, H Sondani langsung menanyakan apakah gadis tersebut sudah punya pacar.
Fia pun menjawab bahwa dirinya belum memiliki pasangan.
Dikutip dari TribunJabar.id, Sondani mengaku sempat menyatakan isi hatinya kepada Fia, dan diterima.
Setiap diajak jalan-jalan Fia selalu bersedia, namun ketika diajak menikah selalu terdiam.
"Diajak jalan mau, tapi ditanya mau enggak (menikah) dengan saya diam saja."
"Itu sampai beberapa kali jawabnya hanya diam," bebernya.
Hingga akhirnya, Sondani dipanggil orangtua Fia mengenai kedekatan mereka.
Sondani pun langsung menyampaikan keinginannya untuk meminang gadis tersebut.
Namun, lagi-lagi Fia tak memberi jawaban.
Kakek tersebut lalu menyarankan agar Fia berziarah ke makam ibunya.
Saat itu, Fia yang berziarah bersama keluarga pun menangis sambil memeluk batu nisan ibunya.
Sepulang ziarah, Fia kemudian menyatakan siap dilamar.
Dari situlah keseriusan hubungan mereka mulai terbangun hingga akhirnya menikah.
Pernikahan keduanya menjadi viral bukan hanya karena beda usia yang jauh, melainkan juga biaya mahar dan seserahan yang fantastis.
Sondani mengaku total biaya yang dikeluarkan untuk menikahi Fia mencapai Rp 700 juta, termasuk biaya umrah bersama keluarga.
Ia mengungkapkan seluruh biaya itu dikeluarkan atas keinginannya sendiri, bukan permintaan atau syarat dari Fia dan keluarga.
"Itu murni keinginan saya, enggak ada tuntutan dari pihak mana pun," ujarnya, Sabtu.
Adapun biaya ratusan juta itu digunakan untuk maskawin, mahar, hingga seserahan yang meliputi emas 55 gram, uang tunai 103 juta, sepeda motor, dan lainnya.
Pihaknya juga memberikan perabotan kamar yang terdiri dari kasur, lemari, dan lainnya yang nilainya mencapai Rp 11 juta.
"Hitung-hitungan saya sampai berangkat umrah bersama keluarga anggarannya mencapai Rp 300 jutaan, tapi enggak masalah," terang Sondani.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul AWAL Kisah Cinta Kakek Sondani Nikahi Gadis 19 Tahun di Cirebon, dari Ziarah wali, Diboyong Umrah
# TRIBUNNEWS UPDATE # Sondani # Cirebon # Jawa Barat
Reporter: Agung Tri Laksono
Sumber: Tribun Jabar
Tribunnews Update
Viral Curhat Siswi SD ke Dedi Mulyadi, Ceritakan Kondisi Sekolahnya Mirip Kontrakan
Sabtu, 3 Mei 2025
Tribunnews Update
Tampang Preman Tersangka Bentrok di Kemang Jaksel saat Jumpa Pers, Berani Tertawa di Depan Polisi
Sabtu, 3 Mei 2025
Tribunnews Update
Gudang CV Sentoso Seal Milik Jan Hwa Diana Tetap Beroperasi meski Disegel, Karyawan Takut Ketahuan
Sabtu, 3 Mei 2025
Tribunnews Update
Preman Bayaran yang Buat Kerusuhan di Kemang Belum Terima Bayaran, Kini Berujung Ditahan
Sabtu, 3 Mei 2025
Tribunnews Update
Viral Oknum Polisi Ngamuk Ancam Warga Pakai Pisau Masuk Sekolah, Ternyata Tak Terima Ibunya Dianiaya
Sabtu, 3 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.