Olahraga
Persis Hari Ini: Alasan Jacksen F Thiago Bawa 30 Pemain demi Lawan Persebaya
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Adi Surya Samodra
TRIBUN-VIDEO.COM - Para petinggi Persis Solo sempat menitipkan pesan buat penggawanya yang akan berlaga melawan Persebaya Surabaya, Minggu (22/5/2022).
Pesan itu datang dari Komisaris Utama Persis Solo, Kevin Nugroho dan Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep.
Pesan petinggi Persis Solo diungkapkan Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona.
Baca: Persis Hari Ini: Pesan Bos Kaesang & Kevin untuk Persis Solo Jelang Lawan Persebaya Surabaya
"Namanya match pasti menginginkan kemenangan, untuk besok pesan beliau, kemarin juga sempat mengobrol, yang penting enjoy di pertandingan," terang Bryan kepada TribunSolo.com.
Bryan menambahkan semangat memupuk persaudaraan dengan Persebaya Surabaya juga tak luput disampaikan.
"Besok lebih ke laga eksibisi, kita ingin menyambung persaudaraan dengan teman-teman di Surabaya," ucapnya.
Baca: Inilah Daftar Skuad Persis Solo yang Dibawa Lawan Persebaya Surabaya, Ada Gavin Kwan & Kevin Gomes
Skuad asuhan Jacksen F Thiago juga diharapkan mampu menampilkan permainan terbaik mereka.
Itu supaya suporter Persis Solo yang hadir dan mendukung langsung ke Stadion Gelora Bung Tomo tidak kecewa.
"Sudah lama gak bermain dengan penonton, pesannya beliau berikan yang terbaik," ucap Bryan.
"Itu supaya tidak mengecewakan penonton dan teman-teman Solo yang datang ke Surabaya," tambahnya.(*)
# Persis Solo # Jacksen F Tiago # Persebaya # Surabaya # Pemain
Baca berita lainnya terkait Persis Solo
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Pesan Bos Kaesang & Kevin Buat Persis Jelang Lawan Persebaya : Jangan Kecewakan Suporter yang Hadir
Viral di Medsos
Reaksi Persebaya soal Diduga Oknum Bonek Mencuri di Sekitar Stadion Brawijaya Kediri, Videonya Viral
7 hari lalu
Live Update
Nekat! Jan Hwa Diana Tak Hiraukan Penyegelan, Diam-diam Buka Segel Gudang & Beroperasi
Selasa, 6 Mei 2025
Nasional
PERSIB MENANG! Dedi Mulyadi Langsung Lepas Baju Ikut Konvoi, Selebrasi di Atas Mobil Bareng Bobotoh
Selasa, 6 Mei 2025
Olahraga
PERSIB JUARA, BANDUNG BERPESTA : Suasana di Graha Persib usai Back To Back Juara Liga 1 2024-25
Senin, 5 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.