Minggu, 11 Mei 2025

Viral di Medsos

Viral Tren 'No Backpack Day' ke Sekolah, Siswa Bawa Galon Air hingga Penggorengan jadi Pengganti Tas

Kamis, 19 Mei 2022 11:59 WIB
Tribun Sumsel

Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Thalia Amanda Putri

TRIBUN-VIDEO.COM - Viral di media sosial sebuah video yang menujukkan sebuah seolah mengikuti tren 'No Backpack Day'.

Sebelumnya diketahui jika Tren No Backpack Day merupakan hari di mana para siswa tidak diperkenankan menggunakan tas untuk membawa perlengkapan sekolah mereka.

Sehingga para siswa harus mengganti tas mereka dengan berbagai benda unik untuk membawa barang perlengkapan sekolah mereka.

Saat ikut dalam Tren No Backpack Day, biasanya para siswa akan mengganti tas atau ransel biasanya akan diganti menggunakan paper bag atau kotak sepatu.

Baca: Viral Baterai Cadangan Vape Terbakar di Dalam Tas, Mantel Juga Ikut Terbakar

Namun berbeda kini, dalam sebuah video yang tersebar hingga viral disosial media membuat banyak warganet merasa salah fokus.

Pasalnya para siswa yang ikut dalam Tren No Backpack Day justru membawa barang-barang tak terduga seperti galon air, bantal guling, kandang kucing hingga penggorengan sebagai pengganti tas mereka.

Dilansir dari akun instagram @kepoin_trending mengunggah sebuah video yang memperlihatkan para Siswa datang ke sekolah membawa berbagai macam barang sebagai pengganti tas saat ikut Tren No Backpack Day, Rabu (18/5/2022).

Dalam video yang tersebar luas di sosial media itu terlihat para siswa yang berbondong-bondong memasuki gerbang sekolah saat pagi hari.

Namun uniknya, para siswa yang datang justru terlihat tak membawa tas akan tetapi menggunakan barang-barang tak terduga untuk membawa perlengkapan sekolah mereka.

Sebagian siswa bahkan membawa barang-barang diluar dugaan seperti wajan, keranjang sayur, galon air, tempat nasi, hingga bantal.

Bahkan terlihat siswa yang sampai menggunakan kandang kucingnya sebagai pengganti tasnya.

Selain itu beberapa siswa lainnya datang ke sekolah dan membawa koper, mainan keranjang dorong, hingga kardus yang disulap menjadi ransel petak.

Baca: Viral Video Pengunjung Masjid Apung Harus Bayar, Kadis Pariwisata Pesisir Selatan Angkat Bicara

Atas kekreatifan dari banyaknya siswa, masyarakat pun mengeluarkan gelak tawanya di kolom komentar.

"Yang masukkin buku ke galon itu bagaimana cara masukkinnya dah".

"Yang bawa bantal terinspirasi dari mana".

"Pengorengan emak knpa dibawa? Ntar pulsek laper, ikan blom digoreng tong...".

"Ada yg bawa kerangjang kucing,sm termos nasi warna pink pulak".

"seneng deh liat anak2 sekolah jaman sekarang".

"Anak STM dr dulu ga pernah bawa apa2".

"Asikk banget sekolahnya".

"Yang pakai kardus rcb plis kok bisa kepikiran".

"Bagus dan unik sih tapi bisa2 ngantuk di kelas gara2 bawa bantal guling. Pinginnya tiduran mah" ungkap beberapa netizen.

Lebih jauh diketahui jika No Backpack Day sendiri sebuah kampanye yang ditujukan bagi para pelajar di Amerika Serikat.

Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan kesadaran mereka jika ada anak yang hanya menggunakan kantong plastik atau menenteng buku ke sekolah karena tak mampu membeli tas.

Di Indonesia, tren ini sudah diikuti oleh berbagai sekolah yang mengharuskan siswa menggunakan barang lain sebagai penganti tas sekolah mereka.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul VIRAL Trend No Backpack Day ke Sekolah, Siswa Bawa Galon Air hingga Penggorengan jadi Pengganti Tas

# galon air # No Backpack Day # viral di media sosial

Editor: Danang Risdinato
Video Production: Puput Wulansari
Sumber: Tribun Sumsel

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved