Kamis, 15 Mei 2025

Konflik Rusia Vs Ukraina

Perang Sengit di Azovstal Mariupol Berakhir, Ratusan Pasukan Ukraina Telah Berhasil Dievakuasi

Rabu, 18 Mei 2022 10:54 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Ratusan kombatan yang menjaga benteng terakhir Ukraina di kompleks pabrik baja Azovstal, Mariupol, dilaporkan telah dievakuasi pada Senin (16/5/2022).

Dengan evakuasi ini, pertempuran antara tentara Ukraina dengan Rusia di Mariupol berakhir.

Kota pelabuhan terkenal di Ukraina itu jatuh ke dalam kendali penuh Rusia.

Baca: PLTN Pertama Milik Turki di Pantai Mediterania Terancam Sanksi Rusia, Proyek Disebut Akan Terlantar

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy menyampaikan bahwa negosiasi berhasil menyelamatkan lebih dari 260 kombatan tersebut.

Namun para kombatan mesti dibawa Rusia ke teritori yang dikuasai separatis Republik Rakyat Donetsk.

Para kombatan Ukraina yang dievakuasi dari Azovstal dibawa menggunakan bus.

Sebagian mereka dalam kondisi luka parah.

Baca: Batalyon Azov Disebut Punya Hubungan dengan Sayap Kanan, Rusia Tak Ingin Tukar Tawanan Perang

Wakil Menteri Pertahanan Ukraina Anna Malyar menyampaikan bahwa 53 kombatan yang luka serius dibawa ke Novoazovsk untuk mendapatkan perawatan.

Sementara itu, sejumlah 211 kombatan lain dievakuasi ke Olenivka.

Hingga berita ini diturunkan, belum jelas status para kombatan itu apakah dijadikan tawanan perang oleh Rusia. Kiev sendiri mengaku akan berupaya memulangkan para kombatan itu.

“Ukraina butuh para pahlawan Ukraina untuk tetap hidup. Itulah prinsip kami,” kata Zelenskyy dikutip Associated Press.

“Militer dan intelejen kami telah memulai operasi untuk menyelamatakan para penjaga Mariupol. Kerja untuk memulangkan mereka akan berlanjut, ini butuh waktu,” lanjutnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Perang Sengit di Pabrik Baja Azovstal Mariupol Berakhir, Ratusan Pasukan Ukraina Dievakuasi

# Konflik Rusia Vs Ukraina # Pasukan Ukraina # Pabrik Baja Azovstal # Pabrik Azovstal

Editor: Danang Risdinato
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved