Senin, 12 Mei 2025

TRIBUN STYLE UPDATE

Sempat Disebut Tak Ingin Punya Anak dan Pilih Mengadopsi, Begini Tanggapan Cinta Laura

Jumat, 13 Mei 2022 18:25 WIB
Grid.ID

TRIBUN-VIDEO.COM - Beberapa waktu lalu Cinta Laura sempat menghebohkan publik karena pernyataannya yang tak mau memiliki anak.

Banyak yang menilai bahwa sang artis tidak ingin mempunyai anak dan memilih untuk mengadopsi.

Atas tudingan tersebut, Cinta Laura mengungkapkan fakta yang sebenarnya.

Dikutip dari Grid.ID pada Jumat (13/5/2022), tudingan soal childfree atau memilih tidak memiliki anak bermula saat Cinta Laura menjadi bintang tamu di YouTube The Hermansyah A6.

Dalam video tersebut, ia mempertanyakan mengapa dirinya harus melahirkan seorang manusia.

Baca: Sempat Tolak Panggil Marshel Daddy, Anak Celine Evangelista Penasaran dengan Hubungan Ibunya

Padahal, menurut Cinta, ada banyak anak terlantar yang sebenernya membutukan seseorang untuk menjaganya.

Karena pernyataannya tersebut, muncul kesimpulan bahwa Cinta Laura memutuskan untuk childfree dan akan mengadopsi anak.

Kendati demikian, Cinta Laura pun membantah bahwa dirinya tidak ingin mempunyai anak.

Ia mengatakan bahwa dirinya tidak pernah mengatakan tidak ingin memiliki anak.

Cinta lantas mengklarifikasi pernyataannya dengan mengatakan untuk saat ini dirinya belum terpikirkan untuk berkeluarga.

"Aku nggak pernah sama sekali bilang mau childfree. Yang aku bilang adalah untuk sekarang sama sekali nggak kepikiran untuk berkeluarga," ucap Cinta Laura ketika ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Rabu (11/5/2022).

Baca: Mantan Suami Iqlima Kim Murka & Ikut Serang Hotman Paris, Tantang Adu Kekayaan Sebut Tak Kalah Tajir

Walau begitu, aktris kelahiran tahun 1993 ini mengisyaratkan bahwa pikirannya mungkin berubah selama dua atau sepuluh tahun ke depan.

"Tapi suatu hari mungkin itu tahun depan, dua atau sepuluh tahun lagi ya aku nggak tahu," lanjutnya.

Yang paling penting, Cinta Laura tidak ingin menjalankan hidupnya berdasarkan dorongan atau desakan dari masyarakat.

"Bukan hak masyarakat untuk mendikte hidup org lain," kata Cinta lagi.

Menurutnya saat ini sudah waktunya menghilangkan konstruksi sosial terkait pencapaian atas desakan usia.

Ia mengaku senang dengan apa yang dirinya hadapi dan miliki saat ini.

Cinta lantas menegaskan akan melakukan segala sesuatu seusai dengan kesiapan dan timelinenya sendiri, bukan orang lain.

"Jadi, sudah waktunya kita membuang semua konstruksi sosial (bahwa) umur segini harus begini begitu. Dan I'm very happy in my life, aku sangat bersyukur dengan apa yang aku hadapi dan yang aku miliki. Aku melakukan segala sesuatu sesuai kesiapan dan timeline aku sendiri," pungkas Cinta.(Tribun-Video.com/Grid.ID)

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Cinta Laura Bantah Ingin Childfree, Ungkap Tidak Ingin Hidup dengan Didikte Masyarakat

# Cinta Laura # childfree # Cinta Laura adopsi anak # BERITA POPULER SELEB

Editor: Unzila AlifitriNabila
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Fitriana Dewi
Sumber: Grid.ID

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved