Review Harga Terbaik
Mobil Listrik Mungil Changli CLZKC 003 Diluncurkan, Jadi Pesaing Wuling Mini EV, Harga Setara Beat
TRIBUN-VIDEO.COM - Changli meluncurkan mobil listrik mungil yaitu CLZKC-003 di China.
Mobil listrik mungil dari pabrikan asal China ini memiliki model seperti van dan uniknya memiliki sunroof.
Menariknya, CLZKC-003 ini dibanderol murah hampir setara dengan Honda BeAt.
Baca: Mobil Listrik Mungil Changli CLZKC-003 Diluncurkan, Jadi Pesaing Wuling Mini EV, Harga Setara BeAt
Dikutip dari Motorplus-online.com, CLZKC-003 merupakan mobil listrik mungil buatan pabrikan Changli yang bermarkas di China.
Secara tampilan, mobil listrik ini memiliki model seperti van, namun punya ukuran yang lebih mini.
CLZKC-003 memiliki dimensi ukuran panjang 2450 mm x lebar 1420 mm x tinggi 1700 mm.
Selain itu, mobil ini juga memakai baterai yang diklaim membutuhkan waktu pengisian 5 jam.
Baca: Profil Tata Ace EV, Mobil Listrik Komersial Mungil, Cocok untuk Bisnis Transportasi Barang
Mobil listrik tersebut memakai motor listrik atau dinamo berkekuatan 1000 watt.
Top speed mobil listrik ini diklaim berada di angka 30 km/jam dengan muatan penuh.
Menariknya, mobil listrik ini punya sunroof kekinian.
Baca: Intip Bocoran SUV Terkecil BMW, Bakal Ada Versi Mobil Listrik, Kapan Diluncurkan?
Soal harga, Changli CLZKC-003 dibanderol hampir setara dengan Honda BeAT yaitu 1.780 dollarAS atau kisaran Rp 25,8 jutaan. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Motorplus-online.com dengan judul Harga Mirip Honda BeAT, Muat 4 Orang Anti Minum Besin dan Kehujanan Cocok Buat Jalan Habis Lebaran
# Review Harga Terbaik # mobil listrik # Changli # China
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Motor Plus
Tribunnews Update
Di Tengah Konflik Amerika Serikat vs Houthi, China Gelar Latihan Militer Perdana dengan Mesir
Selasa, 6 Mei 2025
Tribunnews Update
Disebut Ingin Rebut Pengaruh AS di Timur Tengah, China Gelar Latihan Militer Perdana dengan Mesir
Selasa, 6 Mei 2025
Live Update
Kepolisian Mengamankan Imigran China & Anak Buah Kapal yang Terdampar di Rote Ndao
Senin, 5 Mei 2025
Live Update
Jasad WNA China yang Hilang di Pulau Kakaban Berau Akhirnya Ditemukan di Kedalaman 87 Meter
Minggu, 4 Mei 2025
Viral News
Turis Asal China Hilang saat Menyelam di Pulau Kakaban Kaltim, Korban Hendak Ambil Kamera yang Jatuh
Jumat, 2 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.