Kamis, 15 Mei 2025

Konflik Rusia vs Ukraina

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un Dukung Vladimir Putin, Ucap Selamat atas Peringatan Hari Kemenangan

Rabu, 11 Mei 2022 09:23 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pidato Presiden Rusia Vladimir Putin kemarin mendapatkan reaksi beragam dari berbagai pemimpin dunia.

Pidato Putin itu bertepatan dengan peringatan Hari Kemenangan yang menandai menyerahnya Nazi Jerman kepada Uni Soviet pada 9 Mei.

Tanggapan juga datang Pemimpin Tertinggi Korea Utara Kim Jong-un.

Baca: Kim Jong Un Dukung Putin Pertahankan Kehormatan dari Musuh, Sebut Jaga Solidaritas dengan Moskow

Kim menyatakan dukungannya pada Rusia dalam pidato Putin tersebut.

Sebagaimana diwartakan kantor berita Pyongyang KCNA, Selasa (10/5/2022), Kim memberi selamat kepada Presiden Vladimir Putin atas peringatan ini.

Selain itu, Kim juga menyatakan dukungan terhadap Rusia untuk mempertahankan “kehormatan” dari “pasukan musuh”.

Kim ataupun laporan KCNA tidak secara spesifik menyinggung invasi Rusia ke Ukraina.

Baca: Viral Aksi Panggung Pria Mirip Kim Jong Un Menyanyi Dangdut di Kondangan, Netizen Dibuat Keheranan

Namun Kim mengaku menjaga “solidaritas kuat” dengan Moskow atas peristiwa belakangan ini.

Kim dilaporkan menyebut upaya Rusia belakangan ini adalah untuk “menumpas ancaman militer dan politik dan intimidasi oleh pasukan musuh serta untuk menjaga kehormatan negara (Rusia).” (*)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kim Jong Un Dukung Vladimir Putin Tumpas 'Pasukan Musuh'

# Korea Utara # Kim Jong Un # Vladimir Putin # Rusia # Ukraina

Editor: Panji Anggoro Putro
Video Production: Lulu Adzizah F
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Korea Utara   #Kim Jong Un   #Vladimir Putin   #Rusia   #Ukraina

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved