Lifestyle
IHSG Ambruk Pasca Lebaran, Harta Crazy Rich RI Menyusut Rp 18,89 Triliun dalam Sehari
TRIBUN-VIDEO.COM - Terpantau saat ini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ambruk pada perdagangan awal pekan pasca lebaran.
Akibat ambruknya IHSG tersebut, berdampak signifikan pada nilai kekayaan para miliarder atau crazy rich Indonesia.
Dikutip dari Kompas.com, tercatat IHSG anjlok 319 poin atau 4,42 persen ke level 6.909,75 pada penutupan perdagangan, Senin (9/5/2022).
Baca: Ditanya Bahas Apa dengan Crazy Rich Grobogan Joko Suranto, Jawaban Gibran: Silaturahmi Biasa
Akibat penurunan IHSG tersebut, berdampak signifikan pada nilai kekayaan para miliarder atau crazy rich Indonesia.
Satu di antaranya yaitu orang terkaya di Indonesia saat ini, yakni Robert Budi Hartono dan saudaranya, Michael Bambang Hartono.
Keduanya merupakan pemilik mayoritas saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA).
Diketahui, pada perdagangan awal pekan ini saham BBCA termasuk saham anjlok.
Saham BBCA nyaris menyentuh Auto rejection Bawah (ARB) dengan penurunan 6,46 persen ke level 7.600 per saham pada penutupan perdagangan.
Tak hanya itu saja, penurunan saham BBCA ini juga berdampak pada kekayaan Budi Hartono dan Michael Hartono.
Baca: Donald Sihombing, Crazy Rich Batak yang Berpakaian Sederhana, Bawa Mobil Ferarri ke Tempat Wisata
Kekayaan duo pemilik Grup Djarum ini juga mengalami penurunan masing-masing sebesar 5,76 persen atau 1,3 miliar dollar AS, setara Rp 18,89 triliun.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "IHSG Anjlok, Harta "Crazy Rich" RI Menyusut Rp 18,89 Triliun dalam Sehari"
# IHSG # ambruk # Lebaran # harta # crazy rich # Indonesia
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
Jawaban Jokowi soal Peluang Jadi Ketua Umum PSI: Jangan Sampai Misalnya Saya Ikut Saya Kalah
1 jam lalu
Tribunnews Update
PDIP Tak Peduli Wacana Jokowi Jadi Ketum PSI Gantikan Kaesang: Kok Tanya Saya, Itu Hak Organisasi
3 jam lalu
Tribunnews Update
PDIP Ogah Ikut Campur soal Peluang Jokowi Jadi Ketum PSI: Urusan Internal, Kita Hormati Semua Partai
3 jam lalu
BREAKING NEWS
BREAKING NEWS: Sambangi Indonesia Sehari seusai Dilantik, PM Australia Pererat Hubungan Diplomatik
17 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.