TRIBUNNEWS UPDATE
Untuk Lucuti Senjata, Wakil Perdana Menteri Rusia ke Mariupol Pasca-hancur Dibombardir Serangan?
TRIBUN-VIDEO.COM - Diketahui Kota Mariupol telah hancur lantaran dibombardir Rusia.
Kini Wakil Perdana Menteri Rusia, Marat Khusnullin datang berkunjung ke kota yang nyaris mati.
Terbaru, Rusia kembali melakukan penembakan intensif pada Minggu (8/5/2022).
Kunjungan Khusnullin tersebut diketahui dari Telegramnya yang menyebut telah berkunjung ke Mariupol dan Kota Volnovakha di Ukraina Timur.
Menurutnya kehidupan di lokasi itu kini mulai damai dan ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan.
Khususnya memberikan bantuan kemanusiaan terhadap para korban yang berada di kota tersebut.
"Pemulihan kehidupan damai dimulai di daerah. Ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan. Kami akan membantu, khususnya dengan memberikan bantuan kemanusiaan," tulisnya.
Dikutip dari Kompas.com, Senin (9/5/2022), Khusnullin mengunjungi pelabuhan komersial Mariupol yang digunakan untuk membawa bahan bangunan untuk memulihkan kota.
Moskwa mengatakan, tindakannya di Ukraina bertujuan untuk melucuti senjata dan membersihkannya dari nasionalisme anti Rusia.
Sementara itu, Ukraina dan Barat mengatakan, Rusia melancarkan perang tanpa alasan dan menuduh Rusia melakukan perampasan tanah serta kejahatan perang.
Moskwa secara tegas membantahnya dan menyebut hanya menargetkan situs militer, bukan warga sipil.
(Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Wakil PM Rusia Kunjungi Kota Mariupol yang Hancur di Ukraina
# Mariupol # Marat Khusnullin
Sumber: Kompas.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Anies Baswedan Luncurkan Organisasi Baru, Dipeluki Warga saat Bangun Jembatan untuk Warga Banten
4 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman India-Pakistan: China Bantu Pakistan Luncurkan Lusinan Jet Tempur Gempur India Bak Sekarat
4 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Perang Israel-Hamas: Yaman Amuk Bandara, 2 Kota Besar Israel Dibabat Roket Hamas
4 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Respons Jokowi soal Meme Ciuman dengan Prabowo, Nilai Mahasiswa ITB Sudah Kebablasan: Ada Batasnya
4 jam lalu
Tribunnews Update
Detik-detik Gadis 15 Tahun Tak Berdaya Dililit Ular Piton Raksasa di Kebun, Begini Kondisinya Kini
4 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.