Rabu, 14 Mei 2025

Tribunnews Update

Viral! Seorang Wanita di Klaten Dilamar sang Kekasih Lewat Baliho Besar, Begini Penampakannya

Sabtu, 7 Mei 2022 17:41 WIB
TribunSolo.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Ada banyak cara unik yang bisa dilakukan seseorang untuk melamar kekasihnya.

Seperti kali ini, seorang wanita bernama Maya Eka Wijayanti dilamar kekasihnya lewat iklan baliho yang dipasang di Jalan Pemuda.

Baliho itu lantas menarik perhatian dari warga sekitar.

Dikutip dari TribunSolo, baliho besar itu terpampang jelas di Simpang Lima Matahari, Klaten sejak Kamis (5/4/2022) sekira pukul 16.30 WIB.

Baca: Sosok Dika Eka, Pria yang Viral karena Injak Alquran sambil Menantang, Rumah Sempat Digeruduk Ormas

Di baliho tersebut tertulis nama Maya Eka Wijayanti Mau Ga Jadi Istriku. Alias, Will You Marry Me.

Di samping tulisan itu, terpampang jelas wajah wanita yang ditujukkan pria yang belum diketahui identitasnya.

Baliho yang biasanya berisi iklan sebuah produk, malah berisi lamaran untuk seorang wanita itu menarik perhatian warga sekitar.

Seorang juru parkir, Harto (53) mengatakan, dirinya sempat melihat proses pemasangan baliho tersebut.

Ia menyebut, seorang pria naik ke tiang seorang diri untuk memasang baliho lamaran itu.

Baca: Dishub Siapkan Armada Cadangan Jelang Puncak Arus Balik di Pelabuhan Speedboat Tanjung Selor

"Kemarin ini ada yang pasang sekitar jam 16.30 WIB, ada satu orang laki-laki manjat dan mengganti baliho itu sendirian," ungkap Harto.

Ditanya tentang identitas pria tersebut, ia mengaku tak mengenalinya.

"Kalau siapa yang pasang saya enggak tahu, tapi sebelum selesai pasang saya sudah pulang," tambahnya.

Diketahui lebih lanjut, pemasangan baliho itu memakan waktu hingga satu jam.

Harto mengatakan, banyak warga yang berhenti untuk mengabadikan lamaran yang terpasang di baliho itu.

Ide kreatif pria yang melamar kekasihnya lewat baliho itu mendapat respon beragam dari warga sekitar.

Tak sedikit yang memberikan apresiasi atas usaha dan keberanian yang dilakukan pria tersebut.

(Tribun-video.com/ TribunSolo.com)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Wanita Dilamar Sang Kekasih Lewat Baliho Besar di Klaten, Pemasangan Dilakukan Satu Jam

VP: Yogi Putra
Host: Nurul Ashari

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Nurul Ashari
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: TribunSolo.com

Tags
   #Viral Video   #wanita   #Klaten   #Dilamar   #baliho

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved