Minggu, 11 Mei 2025

Olahraga

Dibantai Vietnam 3 Gol Tanpa Balas, Timnas Indonesia U-23 Masih Kandidat Kuat Peraih Emas SEA Games

Sabtu, 7 Mei 2022 08:45 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Eks pelatih Timnas Vietnam U21, Phan Cong Thin, menilai terlalu dini menyepelekan kiprah Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2022.

Timnas Indonesia U-23 memiliki start jeblok pada SEA Games 2022 setelah dikalahkan Vietnam U23 dengan skor 3-0, Jumat (6/5/2022).

Berlaga di Stadion Viet Tri, pertandingan berjalan sengit di sepanjang babak pertama.

Kedua tim saling jual beli serangan. Namun, tak ada satu pun gol tercipta.

Hanya saja, di babak kedua, Timnas Vietnam U-23 mampu mencetak gol melalui Nguyen Tien Linh (53’), Dung Do Hung (73’), dan Le Van Do (87’).

Bagi Phan Cong Thin, mengapa skuat Garuda bisa digasak habis oleh Vietnam, lantaran lini tengahnya kalah kreatif dan kurang solid.

Bahkan Indonesia dinilai beruntung karena tak kebobolan lebih dari tiga gol.

Baca: Shin Tae-yong & Tim Pelatih Kritik Fasilitas Latihan Timnas U-23 SEA Games Vietnam: Fasilitas Buruk

"Kuncinya untuk membantu kami mendominasi lawan adalah karena lini tengah U23 di Vietnam sangat kuat. Kami memiliki pemain senior seperti Hoang Duc dan Hung Dung semua bermain sangat baik, seharusnya kami menciptakan empat atau lima gol," terag Phan Cong Thin, dikutip dari laman Soha.

Vietnam tak hanya tampil agresif dalam penyerangan, namun juga area lini belakang.

Ricky Kambuaya dkk bahkan minim peluang emas untuk bisa dikreasikan menjadi gol.

Solidnya pertahanan Vietnam membuat Timnas Indonesia U23 tak banyak berkutik.

Meski demikian, Phan Cong Thin memperingatkan bahwa Timnas Indonesia U23 bukan lawan yang enteng.

Apalagi skuat Garuda Muda dibesut oleh Shin Tae-yong yang memiliki reputasi mentereng.

"Indonesia memang kalah dari kami, namun mereka memiliki Shin Tae-yong yang jelas-jelas kualitas melatihnya tak perlu disangsikan lagi."

"Comeback? jelas bisa, jalan Indonesia masih panjang dan tidak pantas jika disingkirkan dari kandidat peraih medali emas di event kali ini."

Baca: Vietnam vs Indonesia di SEA Games 2021, 3 Poin yang Bikin Shin Tae-yong Optimis dari Garuda Muda

Selebrasi kemenangan Vietnam atas Timnas Indonesia U23 di SEA Games 2022

Mau tak mau harus mengakui bahwa Indonesia dalam kondisi tidak full tim. Vietnam diuntungkan dengan belum bergabungnya sejumlah pemain andalan Shin Tae-yong.

"Jika mereka memiliki kekuatan yang paling kuat dan dipersiapkan dengan baik seperti kita, kemarin mungkin akan berbeda. Tidak wajar jika mereka kalah total dari kami dalam pertandingan selama 90 menit. Mereka juga sangat lapar, pelatih mereka juga sangat bersemangat," tegas Phan Cong Thin.

Terlepas dari itu, meski kalah, Timnas Indonesia U23 masih berpeluang lolos ke semifinal SEA Games 2021.

Timnas Indonesia U23 lolos ke semifinal SEA Games 2021 jika memenangkan tiga laga tersisa di fase grup kontra Timor Leste, Filipina dan Myanmar. (*)

(Tribunnews.com/Giri)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dibantai Vietnam, Timnas Indonesia U23 Masih Kandidat Kuat Peraih Medali Emas SEA Games 2022

# Vietnam vs Timnas Indonesia U-23 # Hasil SEA Games 2022 # Peraih Emas # Timnas Indonesia U-23 # 

Editor: Wening Cahya Mahardika
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved