Terkini Daerah
Setelah Kabur, Kini Sopir Truk BBM yang Terlibat Laka Maut dengan Rombongan Dosen UHO Ditangkap
TRIBUN-VIDEO.COM - Sopir truk tangki BBMyang terlibat kecelakaan dengan rombongan dosen UHO diamankan di Mapolres Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Sementara itu, mobil truk tangki BBM merk Hino Dutro diamankan di Markas Kepolisian Sektor (Mapolsek) Sampara.
Diketahui, rombongan dosen Universitas Halu Oleo atau UHO kecelakaan di Kabupaten Konawe, Provinsi Sultra.
Kecelakaan terjadi di Jalan Poros Kendari - Unaaha, Desa Anggalomoare, Kecamatan Anggalomoare, Kabupaten Konawe, pada Selasa (3/5/2022) sekira pukul 15.30 Wita.
Rombongan dosen UHO menumpangi mobil Daihatsu Terios berwarna hitam berplat DT 1314 ME bertabrakan dengan truk tangki BBM merk Hino Dutro DT 8041 UE.
Akibatnya seorang Wakil Dekan II FKIP UHO, Dr Mursidin (59) meninggal dunia seusai insiden kecelakaan tersebut.
Sementara, tiga dosen lain yakni sang sopir Pallawagau Sappile (65), Asmawati Munir (58), Asviaty (59) mengalami luka-luka.
Tak hanya itu, akibat insiden kecelakaan maut tersebut mobil Daihatsu Terios mengalami ringsek di bagian depan.
Sopir truk tangki BBM bernama Firmansyah (42) tak mengalami luka.
"Sopir truk tangki diamankan Satlantas Polres Konawe untuk kepentingan penyelidikan," kata AKP Sainal Alimin saat ditemui di Mapolsek Sampara, pada Rabu (4/5/2022).
Sementara itu, kata dia, mobil truk tangki BBM dan Daihatsu Terios diamankan di Mapolsek Sampara, Konawe.
Baca: Kecelakaan Beruntun Truk Tabrak 2 Mobil di Gerbang Tol Cikupa, Diduga karena Rem Blong
Kronologi Tabrakan Maut
Kepala Kepolisian Resor atau Kapolres Konawe, AKBP Wasis Santoso menjelaskan kronologi kecelakaan tersebut.
Kata dia, peristiwa bermula saat mobil rombongan dosen UHO yang dikemudikan Pallawagau bergerak dari Unaaha menuju Kota Kendari.
Saat melewati jalan lurus, mobil tersebut mendahului kendaraan yang ada di depannya, sehingga melebar dan mengambil jalur kanan.
"Sehingga bertabrakan dengan mobil truk tangki BBM dari arah Kendari menuju Unaaha," ungkap AKBP Wasis Santoso saat dihubungi melalui WhatsApp Messenger, Selasa (3/5/2022).
Pada saat yang bersamaan, mobil truk tangki BBM itu ditabrak sepeda motor Yamaha Fino DT 3050 WA yang dikemudikan Eva Damayanti.
Atas kejadian itu, Mursidin meninggal dunia, tiga dosen UHO lain luka parah dan dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Bahteramas Sulawesi Tenggara (Sultra).
"Korban dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Bahteramas Sulawesi Tenggara untuk mendapatkan penanganan medis," ujarnya.
Sementara mobil Daihatsu Terios mengalami ringsek parah pada bagian depan.
Baca: Kecelakaan Beruntun Truk Tabrak 2 Mobil di Gerbang Tol Cikupa, Diduga karena Rem Blong
Pejabat UHO Meninggal Dunia
Hubungan Masyarakat Universitas Halu Oleo atau Humas UHO, La Ode Abdul Hamdan Hakim membenarkan kejadian tersebut.
"Wakil Dekan II FKIP Dr Mursidin meninggal dunia akibat kecelakaan," ungkap Hamdan saat dihubungi melalui telepon, pada Selasa (3/5/2022) malam.
Menurut dia, rombongan dosen kecelakaan sepulang silaturahmi dari Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra).
"Rombongan (dosen) itu pergi silaturahmi, bukan tugas dari kampus, informasinya dari Morosi," kata Hamdan. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sopir Truk Tangki BBM yang Terlibat Kecelakaan Maut dengan Rombongan Dosen UHO Diamankan
# kecelakaan maut # Rombongan # dosen
Video Production: febrylian vitria cahyani
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Sosok Penggugat Pimpinan UGM dan Dosen Pembimbing Skripsi Jokowi Buntut Pelaporan Ijazah Palsu
1 hari lalu
Live Tribunnews Update
LIVE: Dosen Pembimbing Skripsi Jokowi hingga Rektor UGM Dilaporkan ke PN Jogja Buntut Kisruh Ijazah
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Kasus Laka Maut Kalijambe Tetap Lanjut Meski Sopir Truk Meninggal, Polres Purworejo Libatkan Ahli
2 hari lalu
Tribunnews Update
Sopir Truk yang Tabrak Angkot & Rumah di Kalijambe Meninggal, Jenazah Dibawa Pulang ke Bojonegoro
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.