Terkini Daerah
Kebakaran Melanda Sejumlah Lapak Pedagang di Pasar Kemiri Depok, Sempat Ganggu Perjalanan KRL
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dwi Putra Kesuma
TRIBUN-VIDEO.COM - Sejumlah lapak pedagang di kawasan Pasar Kemiri, Beji, Kota Depok, Jawa Barat terbakar.
Lapak pedagang yang terbakar berada di pinggir rel sehingga sempat mengganggu perjalanan kereta listrik.
Baca: Kronologi Terjadinya Kebakaran Kantor Cabang Bank BNI di Jayapura, Api Berasal dari Bengkel Terdekat
Salah seorang pedagang di Pasar Kemiri, Oman, mengatakan, kebakaran terjadi sekira pukul 18.00 WIB.
Padahal, saat itu tengah turun hujan deras di lokasi kejadian.
"Iya tadi kebakaran pas sudah hujan deras ini," kata Oman pada wartawan di lokadi kejadian, Senin (2/5/2022).
Baca: Hari Kemenangan Idul Fitri 1443 H jadi Momen Warga Bangkit dari Musibah Kebakaran Pasar Gembrong
Menyoal sumber api, Oman tak mengetahuinya pasti.
Namun yang ia lihat api tiba-tiba sudah membesar dan melahap sejumlah lapak.
"Kurang tau sih kalau sumber api darimana. Ini lapak macam-macam ada sayur, sembako," bebernya.
Hingga pukul 19.30 WIB, petugas Damkar Kota Depok masih berada di lokasi kejadian dan memadamkan kobaran api tersebut. (*)
(TRIBUN-VIDEO.COM/TRIBUNNEWS.COM)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Lapak Pedagang di Pasar Kemiri Depok Terbakar, Sempat Ganggu Perjalanan KRL.
# kebakaran # lapak pedagang # Pasar Kemiri # Depok # KRL # perjalanan KRL # Beji
Live Update
Fenomena Alam di Depok: Bunga Bangkai Tumbuh Subur Setinggi 50 Cm di Pekarangan Warga
16 jam lalu
Live Update
Taman Nasional Tesso Nilo Terbakar, Titik Api Menjalar di Area Seluas 5 Hektare
16 jam lalu
Live Update
Kebakaran di Puuwatu Kendari, Anak Pengidap Gangguan Jiwa Sengaja Bakar Rumah Orangtuanya
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.