Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Macet Parah di Pelabuhan Merak dari Gerbang Tol Merak, Banten Pagi Tadi, Jarak 3 Km Ditempuh 3 Jam

Rabu, 27 April 2022 17:50 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Arus lalu lintas menuju Pelabuhan Merak dari Gerbang Tol Merak, Banten pada Rabu (27/4/2022) pagi mengalami kemacetan.

Seorang pemudik asal Jakarta tujuan Padang, Sumatera Barat, Doni Ismanto mengatakan, jarak pintu keluar Gerbang Tol Merak hingga lokasinya hanya tiga kilometer.

Namun jarak tersebut ditempuhnya dalam waktu tiga jam.
Menurutnya, jarak yang ia tempuh itu masih belum sampai ke Dermaga Eksekutif dan pastinya akan antre lagi di dermaga.

"Ini masih belum sampai Dermaga Eksekutif, dan pastinya bakal antre lagi di sana. Macetnya parah, padahal kan belum puncak mudik juga," kata Doni.

Doni menjelaskan, perjalanan ke Pelabuhan Merak dari Jakarta dimulai pada pukuk 06.30 WIB dan keluar dari Gerbang Tol Merak sekitar pukul 09.30 WIB.

Baca: Video Detik-detik Ojol Adu Banteng dengan Sepeda Motor Pebalap Liar, Pengendara Ojek Online Tewas

Sejak keluar gerbang Tol Merak, menurutnya sudah mulai macet.

"Sejak keluar gerbang Tol Merak itu sudah macet dan sekarang pulul 11.30 WIB baru sampai Rumah Makan Simpang Raya," katanya.

Dikutip dari Tribunews.com, Rabu (27/4/2022), ia berharap, pengelola pelabuhan PT ASDP Indonesi Ferry dan petugas terkait bisa melakukan penguraian kemacetan.

Doni menambahkan, beberapa hari lalu juga ada informasi kemacetan di jalan menuju Pelabuhan Merak.

Dalam informasi tersebut disebutkan pihak terkait sudah bisa mengantisipasinya, namun kenyataannya kini kemacetan kembali terjadi.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kemacetan Parah Terjadi di Pelabuhan Merak, Jarak 3 Kilometer Ditempuh Selama Tiga Jam

# TRIBUNNEWS UPDATE # Pelabuhan Merak # Gerbang Tol # Banten

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Ratu Budhi Sejati
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved