Kabar Selebriti
Aespa Berhasil Guncang dan Meriahkan Panggung Coachella, Hebohkan dengan Lagu Baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Aespa untuk pertama kalinya telah berhasil turut mengguncang panggung Coachella 2022.
Aespa tampil di Main Stage atau panggung utama Coachella pada hari Minggu (23/4/2022) waktu setempat.
Penampilan tersebut dihebohkan dengan lagu mereka berjudul "Savage", "Next Level", hingga lagu debut mereka "Black Mamba".
Dan untuk membuka aksi mereka, mereka menyanyikan lagu yang berjudul "Aenergy".
Baca: Penampilan Rich Brian di Coachella 2022 Tuai Pujian, Gunakan Gambar Monas untuk Latar Panggung
Baca: 3 Fakta Menarik hingga Sejarah Tentang Coachella Festival yang Jadi Sorotan Dunia
Mereka juga membuat heboh penggemar mereka dengan membawakan lagu yang belum mereka rilis sebelumnya.
Di mana, aespa untuk pertama kali menyanyikan lagu "Life's Too Short" versi bahasa Inggris dari track album mendatang.
"Life's Too Short" adalah lagu istimewa sebab ini merupakan track baru yang belum pernah dirilis sebelumnya.
Lewat penampilannya yang penuh energi membawakan lagu "Life's Too Short", aespa berhasil memukau para audiens.
Para member aespa yakni Ningning, Karina, Giselle, dan Winter telah berhasil debut di panggung Coachella 2022. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Bawakan Life's Too Short, Intip Momen aespa Pertama Kali Tampil di Coachella
# aespa coachella 2022 # aespa di coachella # Aespa # Coachella Music Festival
Video Production: Rania Amalia Achsanty
Sumber: Kompas.com
Musik
Terjemahan Lirik Lagu Whiplash - aespa, Trending YouTube: One Look Give em Whiplash
Selasa, 22 Oktober 2024
Musik
Terjemahan Lirik Lagu UP - Karina Aespa, Lagu Solo Trending di YouTube
Minggu, 13 Oktober 2024
Lirik Lagu
Lirik Lagu dan Terjemahan Live My Life - Aespa: I Live My Life, Ijebuteoga Sijagiya Naega Seontaekan
Senin, 24 Juni 2024
Lirik Lagu
Lirik Lagu Armageddon - Aespa: Bang, Chitty, Bang, Bang, Chitty, Bang, Bang Yes, I'm Gonna See
Selasa, 28 Mei 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.