Tribun Wow Update
100 Ribu Orang Mariupol Dikepung! Rusia Minta Pasukan Ukraina Menyerah dan Tinggalkan Senjata
TRIBUN-VIDEO.COM - Kini Kota Mariupol telah dikepung oleh pasukan Rusia.
Bahkan pasukan Rusia menuntut pasukan Ukraina untuk meletakan senjata mereka.
Perintah tersebut disertai ultimatum dari Rusia yang terus memberikan serangan untuk Ukraina.
Dikutip dari TribunMedan.com, Kementerian Pertahanan Rusia meminta pasukan Ukraina keluar dari Mariupol pada Senin (18/4/2022).
Pasukan Ukraina dan tentara bayaran asing harus keluar dari kota tersebut tanpa membawa senjata apapun.
Baca: Kecerdikan Vladimir Putin Saat Wajibkan Bayar Gas Rusia Pakai Rubel, Kalau Tidak akan Dihentikan
Mereka hanya diberikan waktu selama tujuh jam untuk keluar dari Mariupol, dimulai pada 06.00 hingga 13.00 waktu setempat.
Kini tercatat ada 100 ribu orang yang masih berada di Mariupol dan sekitarnya.
Orang-orang tersebut dikabarkan sudah berada dalam kendali Rusia.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, telah menyampaikan Kota Mariupol sudah dalam keadaan yang sangat parah hingga hancur.
"Rusia sengaja berusaha menghancurkan semua orang yang ada di Mariupol," katanya.
Baca: Zelensky Berencana Akhiri Negosiasi dengan Rusia jika Pasukan Putin Tak Segera Pergi dari Mariupol
Zelensky mengatakan bahwa jajarannya telah berusaha untuk mengakhiri pengepungan yang terjadi di Mariupol.
Namun Zelensky menilai solusi tersebut sulit direalisasikan.
"Meskipun kami telah mendengar banyak niat dari mereka yang ingin membantu dan yang benar-benar berada dalam posisi pengaruh internasional, belum ada satupun yang terwujud." dia menambahkan.
Beberapa negara telah memberikan solusi bagi Ukraina, satu di antaranya Perancis.
Presiden Prancis Emmanuel Macron, pernah mengusulkan evakuasi massal melalui laut, tetapi rencana itu tidak membuahkan hasil.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Rusia Minta Pasukan Ukraina di Mariupol Menyerah Senin Pagi, 100 Ribu Orang Masih Terkepung
# Tribun Wow Update # Konflik Rusia Vs Ukraina # Volodymyr Zelensky # rusia ukraina perang # perang # rusia ukraina kenapa # Vladimir Putin
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: Muhammad Askarullah
Sumber: Tribun Medan
Tribunnews Update
Rangkuman Perang India-Pakistan: Islamabad Balas New Delhi dengan Rudal, AS Umumkan Gencatan Senjata
4 hari lalu
Tribunnews Update
India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata setelah Dimediasi AS, Trump: Saya Sangat Gembira
4 hari lalu
Tribun Video Update
Setelah Klaim Tembak Jatuh Jet Tempur India, Menhan Pakistan Sesumbar akan Beli Pesawat China-Rusia
4 hari lalu
Tribunnews Update
Rudal Pakistan Ditembak Jatuh Militer India, Puing-puingnya Jadi Tontonan Warga Lokal
4 hari lalu
Tribunnews Update
Pakistan Gunakan Rudal Fatah II untuk Serang India, Mampu Jangkau Target sejauh 400 Kilometer
4 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.