Kamis, 15 Mei 2025

Lifestyle

Profil Volta Godam, Motor Trail Listrik Karya Anak Bangsa yang Bakal Diproduksi Sebanyak 25 Unit

Sabtu, 16 April 2022 16:50 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Volta memperkenalkan motor trail listrik terbarunya, yaitu Volta Godam di Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022.

Rencananya, motor trail karya anak bangsa ini akan dibuat limited alias terbatas sebanyak 25 unit saja.

Dikutip dari Kompas.com, Volta memamerkan beberapa produknya di gelaran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022.

Satu di antaranya menampilkan motor trail listrik bernama Volta Godam.

Baca: Putuskan Rehat dari Instagram, Laudya Cynthia Bella Ucapkan Pamit melalui Unggahan

Rencananya, motor trail Godam ini akan dibuat limited alias terbatas hanya 25 unit saja.

Soal spesifikasi, Godam ini memakai penggerak motor listrik.

Fitur penerangannya sudah LED dan lampu depannya cukup besar.

Kaki-kaki ditopang ban depan lingkar 21 inci dan belakang 18 inci seperti motor enduro.

Baca: REHAT: Daihatsu Sigra Dibanderol Murah Mulai Rp70 Jutaan, Cek Harga Bekasnya per Akhir Maret 2022

Motor mid drive tersebut mampu menghasilkan 5kW.

Volta Godam dibekali baterai Li-ion ganda berkapasitas total 72V 31 Ah.

Baterai ini khusus dibuat untuk heavy duty dan tahan air hingga ketinggian 60cm.

Godam diklaim mampu menjelajah hingga jarak 140 km dalam kecepatan konstan 45 kpj dan kecepatan puncak 96 kpj dalam keadaan baterai terisi penuh.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Spesifikasi Volta Godam yang Bakal Dibuat 25 Unit"

#Volta Godam #Motor Listrik

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Kompas.com

Tags
   #motor listrik   #pameran   #otomotif

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved