Rabu, 14 Mei 2025

Jokowi Didemonstrasi

Terungkap Motif Pelaku Pengeroyokan Ade Armando, Terprovokasi dan Tidak Suka dengan Ucapannya

Kamis, 14 April 2022 11:56 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Satu per satu pelaku pengeroyok pegiat media sosial sekaligus dosen Universitas Indoensia (UI) Ade Armando ditangkap.
Tiga hari lalu, Ade Armando dikeroyok oleh massa saat berlangsung demonstrasi di sekitar gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta, Senin (11/4/2022).

Tiga dari enam orang yang sebelumnya terindikasi melakukan penganiayaan kepada Ade Armando ditangkap oleh Polda Metro Jaya. Satu orang lainnya merupakan provokator.

Ketiga tersangka tersebut yakni Dhia Ul Haq, Komarudin, dan M Bagja. Tiga lainnya, Ade Purnama, Abdul Manaf, dan Abdul Latif masih diburu.

Namun, belakangan polisi menyebutkan, Abdul Manaf tak terlibat dalam pengeroyokan.

Motif pengeroyokan

Dengan ditangkapnya para pelaku, motif pemukulan kepada Ade Armando pun terkuak.

Polisi menyebutkan, pelaku Komarudin dan M Bagja memiliki motif yang berbeda saat menganiaya Ade Armando.

Sementara untuk motif Dhia Ul Haq belum diketahui karena masih diperiksa setelah ditangkap.

"Untuk motif pelaku Komarudin melakukan pemukulan (terhadap Ade Armando) karena terprovokasi dengan situasi yang ada di TKP," ujar Zulpan.

Untuk pelaku M Bagja dalam pemeriksaannya mengaku memukul Ade Armando karena kesal dengan hal-hal yang disuarakan oleh korban di media sosial.

M Bagja juga menerima pesan di media sosial bahwa Ade Armando ada di lokasi aksi demonstrasi di Gedung DPR/MPR pada Senin lalu.

"Sementara Bagja sampaikan dalam pemeriksaan, yang bersangkutan kesal dengan apa yang disuarakan korban di media sosial.

Ada kaitan dengan ada yang kirim pesan ke medsos terkait keberadaan korban di lokasi," ucap Zulpan.

Hingga kini, penyidik Polda Metro Jaya masih memburu pelaku pengeroyokan lain yang masih buron yakni Abdul Latif dan Ade Purnama.(*)

(TRIBUN-VIDEO.COM/KOMPAS.COM)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Terprovokasi dan Kesal, Alasan Pelaku Keroyok Ade Armando".

#Motif #Motif Pelaku #Pelaku Pengeroyokan #Pengeroyokan Ade Armando #Pengeroyokan Ade Armando #Tersangka Pengeroyok Ade Armando #provokasi

Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved