Kabar Selebriti
Atta Halilintar dan Putra Siregar Hadiahkan iPhone hingga Vespa ke Pemain Timnas Futsal Indonesia
TRIBUN-VIDEO.COM - Atta Halilintar dan Putra Siregar memberikan bonus kepada pemain timnas futsal Indonesia.
Pasalnya, timnas futsal Indonesia meraih runner-up pada gelaran Piala AFF Futsal 2022.
Dalam momen tersebut, Atta Halilintar dan Putra Siregar mengapresiasi perjuangan para pemain yang telah mengharumkan nama Indonesia.
Timnas Futsal Indonesia dilaporkan sudah tiba di tanah air, Senin (11/04/22).
Hal ini disampaikan langsung lewat unggahan Federasi Futsal Indonesia di akun Instagram-nya.
Kepulangan pasukan Mohammad Hashemzadeh tersebut disambut hangat oleh para pendukung yang hadir di Bandara Soekarno Hatta.
Baca: Punya Potensi Raih Medali, Timnas Futsal Putra akan Diberangkatkan ke SEA Games
Para pendukung menyanyikan lagu-lagu chants di sepanjang jalur kedatangan timnas Futsal Indonesia.
Setelah tiba di Indonesia, Atta yang bekerjasama dengan rekannya pemilik toko gadget Putra Siregar.
Memberikan bonus berupa satu buah vespa dan iPhone kepada masing-masing pemain timnas.
Suami Aurel Hermansyah ini terlihat sangat bangga karena Timnas Futsal Indonesia bisa mengharumkan nama bangsa di kancah Asia Tenggara.
Dalam unggahan tersebut, Atta menyampaikan apresiasi untuk para pemain futsal timnas Indonesia.
Tak hanya itu, Atta juga memberikan bonus dengan memberi Vespa dan Iphone.
"Hadiah Vespa + Iphone Untuk Semua pemain Timnas Futsal Indonesia.
Terima kasih support dari @pst0re @imi_id," tulis Atta Halilintar dilansir dari Instagram, Selasa (12/4/2022).
Baca: Sosok Evan Soumilena yang Sumbangkan 8 Gol Selama AFF Futsal Championship 2022, Ternyata Polisi
Atta berharap dengan bonus yang diberikannya, semoga para pemain selalu bersemangat untuk membanggakan Indonesia di turnamen international selanjutnya.
"Dengan ini semoga Pemain2 kita lebih bersemangat Untuk membanggakan Indonesia di turnamen2 international lainnya," sambungnya.
Terakhir, dirinya berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya dalam menggelar acara.
"Makasih support Orang2 baik. @putrasiregarr17 & @bambang.soesatyo," tambahnya.
Tak sedikit, netizen ikut memberikan komentar di Unggahan Atta Halilintar.
"Masya Allah sukses trs bang,, berkah selalu,, amiin," tulis @wawa0274.
"Keren," tulis @a_7alu.
"Masya Allah tabarakallah bang," tulis @yolandatriaulia.
"Masyaallah. semoga berkah & bermanfaat papata @attahalilintar @pst0re @putrasiregarr17," tulis @ai_iip_latipah_05.
"Kelasss emangg @attahalilintar main bolanya kelas, care juga sama Futsal Indonesia, tapi sayang Fans madrid," tulis @afifxavi.
Kebanyakan warganet memberikan pujian untuk Atta Halilintar. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul Atta Halilintar & Putra Siregar Beri Bonus Timnas Futsal Indonesia, Bagikan iPhone & Vespa ke Pemain
# Timnas Futsal # iPhone # Vespa # Putra Siregar # Atta Halilintar
Sumber: TribunStyle.com
Selebritis
Disebut Berhantu, Intip Penampakan Rumah Mewah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Harga Rp 25 M
Rabu, 30 April 2025
TJB UPDATE
Gaya Aurel Hermansyah di Acara Mitoni Aaliyah Massaid Disorot, Tampil Langsing Dibalut Kebaya Mewah
Sabtu, 26 April 2025
to the point
Apple Menerbangkan 5 Pesawat Penuh iPhone dari India ke AS demi Hindari Tarif Impor Donald Trump
Kamis, 10 April 2025
Kabar Selebriti
Pakai Sepatu Mahal, Intip Gaya Modis Sus Iroh Pengasuh Ameena saat Liburan ke Luar Negeri
Kamis, 27 Maret 2025
Live Update
Rental iPhone Laris Manis Jelang Lebaran, Warga Makale Tana Toraja Kebanjiran Pelanggan
Senin, 24 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.