Minggu, 11 Mei 2025

Menu Buka Puasa

Rekomendasi Menu Buka Puasa, Berikut Resep Lengkap Itik Panggang Aroma Semerbak

Kamis, 7 April 2022 18:01 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Resep Itik Panggang, menu serba bebek yang super nikmat ini mampu menggugah selera kita begitu sudah disajikan di meja makan.

Aroma yang semerbak dari Resep Itik Panggang ini pun mampu bikin perut langsung keroncongan.

Langsung saja yuk, kita sajikan Resep Itik Panggang yang sedap ini untuk menu utama makan siang nanti.

Baca: Lepas Dahaga saat Berbuka Puasa dengan Es Janda Bolong ala Sedap Skoy, Berikut Resep Lengkapnya

Waktu: 60 Menit

Sajian: 4 porsi

Bahan:
1 ekor (650 gr) bebek, potong 4 bagian
2 sendok teh air jeruk nipis
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
3 sendok makan kecap manis
1 sendok makan minyak goreng

Bumbu Halus:
10 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar
1/2 sendok teh jintan
2 cm jahe
2 1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica

Baca: Resep Membuat Indomie Carbonara, Rekomendasi Menu Buka Puasa untuk Keluarga

Cara Membuat Itik Panggang:

1. Lumuri bebek dengan air jeruk nipis, garam, dan merica bubuk. Diamkan 20 menit.

2. Aduk rata bumbu halus, kecap manis, dan minyak goreng. Lumuri kembali bebek dengan campuran bumbu halus.

3. Diamkan bebek selama 2 jam, sambil itusuk-tusuk menggunakan garpu agar bumbu meresap.

4. Panggang bebek di atas bara api, sambil diolesi sisa bumbu dan dibalik sampai matang.

Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul Menu Sederhana Dari Bebek Seperti Resep Itik Panggang Ini Mampu Menggugah Selera

#menu buka puasa #resep masakan itik #bebek #Itik Panggang

Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #menu buka puasa   #resep masakan   #itik   #bebek

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved