Kabar Selebriti
Sosok Wasit Pertandingan Azka Corbuzier dan Vicky Prasetyo adalah Istri Mustadi Anetta, Imelda Dinar
TRIBUN-VIDEO.COM - Pertandingan boxing antara Azka Corbuzier dan Vicky Prasetyo telah berlangsung semalam.
Pertandingan tinju mereka secara langsung disiarkan di kanal YouTube Deddy Corbuzier.
Azka Corbuzier menjadi pemenang dari pertandingan boxing tersebut dikarenakan saat masuk ke dalam ronde ke 3 Vicky Prasetyo mengalami cedera kaki.
Selain jalannya pertandingan, ada satu sosok yang menarik perhatian penonton selain duel Azka Corbuzier vs Vicky Prasetyo.
Hal tersebut adalah sosok wasit perempuan yang memimpin laga tinju Azka Corbuzier vs Vicky Prasetyo.
Baca: Profil Azka Corbuzier, Putra Kalina Oktarani yang Kalahkan Vicky Prasetyo hanya Dalam 2 Round Tinju
Wasit perempuan dalam laga tinju tersebut nampak tegas dan berwibawa, serta mampu memimpin jalannya pertarungan dengan baik.
Sosok wasit perempuan dalam laga tinju Azka Corbuzier vs Vicky Prasetyo tersebut bernama Imelda Dinar.
Imelda Dinar ini merupakan perempuan keturunan bali.
Dia merupakan suami dari Mustadi Anetta, seorang atlet petinju MMA.
Sekedar informasi, Mustadi Anetta telah lama malang melintang di dunia olahraga pertarungan profesional.
Karirnya panjangnya sejak 1995, membawa banyak prestasi dan pengalaman di dunia olahraga tersebut.
Baca: Jatuh 2 Kali & Alami Cedera Kaki, Vicky Prasetyo Hanya Bisa Main Tinju 2 Ronde Lawan Azka Corbuzier
Bahkan ada kalimat kiasan untuknya, yaitu Mustadi Anetta lahir untuk bertarung.
Pelatih Azka Corbuzier ini tercatat banyak mendalami berbagai macam olahraga beladiri.
Seperti Kungfu, Wushu, Tinju, dan Kickboxing, Muay Thai, Brazilian Jiu Jitsu dan MMA.
Mustadi Anetta juga pernah mengukir prestasi sebagai semifinalis World Championship Series of One Silat MMA Championship.
Selain menajadi pelatih, pria yang pernah juara MMA Nasional ini juga menjadi juri dan wasit yang bersertifikasi di One Pride MMA.
Sedangkan, Imelda Dinar adalah seorang wasit perempuan yang sudah berpengalaman memimpin laga tinju.
Di akun Instagram Imelda Dinar, diketahui ia juga pernah menjadi bagian dari wasit boxing dalam gelaran PON XX Papua 2020. (*)
Artikel ini telah tayang di Sripoku.com dengan judul Profil Imelda Dinar, Wasit Pertandingan Azka Corbuzier dan Vicky Prasetyo, Istri Mustadi Anetta
Video Production: Fitriana Dewi
Sumber: Sriwijaya Post
Olahraga
Aksi Brutal Pemain Timnas Vietnam, Le Sy Manh Tendang dan Pukul Wasit di Tarkam
Selasa, 24 Desember 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
Daftar Artis Kalah di Pilkada 2024, Mulai Vicky Prasetyo, Hengky Kurniawan hingga Alam 'Mbah Dukun'
Jumat, 29 November 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
Daftar Artis Unggul-Kalah Pilkada 2024, Total 16 Selebritas, Mulai Si Doel hingga Vicky Parsetyo
Jumat, 29 November 2024
TRIBUN-VIDEO UPDATE
Momen Vicky Prasetyo Pamer Dapat Dukungan Jokowi, Siap Perjuangkan Pemalang sebagai Calon Bupati
Selasa, 19 November 2024
Olahraga
WASIT KONTROVERSIAL PIMPIN Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi di SUGBK: Suka Kartu Kuning
Selasa, 19 November 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.