Terkini Daerah
Pembunuhan Sadis, Prajurit TNI dan Istrinya Dibunuh Orang Tak Dikenal di Yalimo Papua Pakai Sajam
TRIBUN-VIDEO.COM - Pembunuhan secara sadis terjadi di Kabupaten Yalimo, Papua.
Seorang prajurit TNI, Sertu Eka Andrianto Hasugian (28) Babinsa Koramil 1702-07/Kurulu, serta istrinya tewas dibantai orang tak dikenal (OTK) di Kampung Elelim, Distrik Elelim, Kamis (31/3/2022) pagi.
Sertu Eka Andrianto Hasugian (28) bersama sang istri, Sri Lestari Indah Putri (33) dibantai menggunakan senjata tajam hingga bersimbah darah.
Wakapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan mengatakan, Sri Lestari Indah Putri merupakan tenaga kesehatan atau Bidan di Puskesmas Elim.
Baca: Pasca-Toni Tabuni Tewas, Pimpinan KKB Papua Undius Kogoya Bakar Sekolah dan Aniaya Guru di Hitadipa
"Korban yang merupakan Nakes dan PNS Puskesmas Elim Yalimo sering membantu masyarakat, khususnya dalam persalinan Ibu-ibu. Terlebih lagi saat terjadi pengungsian di wilayah Yalimo. Almarhum terjun langsung membantu para pengungsi," kata Candra dalam rilis pers yang diterima Tribun-Papua.com, Kamis (31/3/2022) siang.
"Demikian pula suaminya Almarhum Sertu Eka Andrianyanto Hasugian yang merupakan Babinsa, selalu membantu masyarakat sekitarnya," tambahnya.
Tak hanya itu, anak dari kedua almarhum yang masih balita, juga menjadi korban.
Baca: Sosok Pentolan KKB Toni Tabuni yang Ditembak Mati oleh Aparat, Terlibat Penembakan Kabinda Papua
"Pembunuhan dilakukan oleh OTK terjadi pada Kamis pagi, pukul 06.15 WIT di Kios milik almarhum, Jalan Trans Elelim, Kampung Elelim," tutur Candra.
Terkini, kedua jenazah pasangan abdi negara tersebut sudah dievakuasi ke Puskesmas setempat guna dilakukan otopsi.
"Terkait siapa pelakunya masih belum diketahui (OTK) dan saat ini para saksi-saksi sedang dimintai keterangan di Polres Yalimo" jelas Letkol Candra. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul BREAKING NEWS: Prajurit TNI dan Istrinya Dibantai OTK di Yalimo Papua, Kondisinya Mengenaskan
Video Production: Puput Wulansari
Sumber: Tribun Papua
Live Update
Gubernur Papua Barat Daya Lepas CJH Kloter 23, Beri Pesan Penuh Makna kepada Para Jemaah
7 hari lalu
Live Update
Kodim 1710/Mimika Mengelar TMMD di Kampung Pigapu Papua Tengah, Infrastruktur Menjadi Fokus
7 hari lalu
Tribunnews Update
Detik-detik Mencekam Anggota TNI Diserang OTK di Dogiyai Papua Barat, Bahu Tertembah Panah
Selasa, 6 Mei 2025
Live Update
Polresta Sorong Kota Ungkap Peran Penting Tersangka NFRPB, Ngaku Stafsus Presiden hingga Mendagri
Selasa, 6 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.