Sabtu, 10 Mei 2025

HELTY

Review Herborist Face Tonic Rose Water Refreshing & Hydrating #shorts

Selasa, 29 Maret 2022 07:45 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Selain menghadirkan produk perawatan tubuh, Herborist juga menawarkan toner untuk wajah.

Sesuai namanya, produk dengan kemasan botol plastik ini mengandung ekstrak Bunga Mawar, Pro Vitamin B5 dan Vitamin E.

Perpaduan kandungan tersebut dapat menjaga kelembapan dan mengunci kadar air pada wajah, sehingga membantu mencegah tanda penuaan dini.

Selain itu, toner rose water ini memiliki aroma mawar yang cukup lembut, tetapi tidak mengganggu indera penciuman.

Lantaran mengandung pewangi, maka untuk kamu yang memiliki kulit sensitif perlu berhati-hati menggunakannya.

Baca: Islamic Center Mataram Bakal Hadirkan Wisata Pohon Kurma, Biaya Perawatan 1 Pohon Rp 7 Juta

Baca: Review HATOMUGI Skin Conditioner, Pelembap Alami untuk Memaksimalkan Perawatan Kulit Wajah

Di samping itu, tekstur face tonic ini berbentuk cair seperti air mineral, sehingga bisa dipakai menggunakan kapas dengan ditepuk-tepuk atau langsung di tangan.

Menariknya, selain bisa digunakan sebagai penyegar, produk ini bisa dicampurkan pada bubuk masker yang akan digunakan untuk perawatan wajah.


(Tribunshopping / Atika Rachmawati)

#ReviewHerboristFaceTonicRoseWater #shorts #Herborist

Editor: Restu Riyawan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #perawatan tubuh   #Herborist   #toner   #vitamin b5

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved