Terkini Daerah
Penemuan Sesosok Mayat Bayi di Sebuah Tas di Selokan di Denpasar, Berjenis Kelamin Laki-laki
TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang perempuan bernama Ni Wayan Suiti (53), terkejut setelah menemukan mayat bayi di dalam tas belanja di selokan Jalan Suradipa, Kelurahan Peguyangan, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar, pada Minggu (27/3/2022).
Kapolsek Denpasar Utara, Iptu Putu Carlos Dolesgit, mengatakan mayat bayi berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan Wayan Suiti saat pulang beli lauk dari warung, pukul 08.00 Wita.
"Posisi bayi saat ditemukan adalah badannya miring kiri nyangkut di pinggir selokan, terbungkus dengan tas belanja warna biru yang kelihatan hanya paha sampai kakinya. Kemudian warga menyentuh dengan kayu sampai kelihatan badan bayi tersebut," kata dia.
Baca: Mayat Perempuan Diduga Jadi Korban Pembunuhan Ditemukan Tanpa Busana di Kediri
Baca: Identitas Mayat Penuh Luka yang Ditemukan di Sungai Citarum Masih Misterius Belum Diketahui
Carlos mengatakan, Wayan Suiti memberitahukan penemuan mayat bayi ini ke warga lain. Warga lalu membawa mayat bayi tersebut ke klinik bidan terdekat.
"Selanjutnya bidan melakukan tindakan untuk penyelamatan bayi dan ternyata bayi sudah meninggal. Kemudian bayi dibersihkan, dikasih pakaian dan selimut," katanya.
Akhirnya warga melaporkan kasus ini ke polisi. Selanjutnya polisi mendatangi TKP mengevakuasi mayat bayi tersebut ke RSUP Sanglah. Kini polisi sedang mencari pelaku pembuang bayi.
"Kita mencari keterangan saksi saksi tambahan di sekitar TKP untuk mengetahui pelaku pembuang bayi," katanya. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Pulang Beli Lauk dari Warung, Warga di Denpasar Temukan Mayat Bayi di Dalam Tas Belanja
# mayat bayi di dalam tas # Mayat Bayi # penemuan mayat bayi # Kasus Pembuangan Bayi # Denpasar
Sumber: Kompas.com
Viral di Medsos
Tak Tau Bawa Mayat Bayi! Driver Ojol Ini Bingung Diarahkan ke Kuburan, Pengirim Langsung Menghilang
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Pelaku Pengiriman Paket Mayat Bayi di Medan Ditangkap, Diduga Hasil Hubungan Sedarah Kakak-Adik
5 hari lalu
Live Tribunnews Update
LIVE: Pelaku Pengiriman Jasad Bayi Lewat Ojol di Medan Ditangkap, Diduga Hasil Hubungan Gelap
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Kronologi Paket Isi Mayat Bayi Dikirim Via Ojol, Pengirim Ternyata Kakak Beradik, Kini Ditangkap
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.