Kamis, 15 Mei 2025

MotoGP Mandalika

Kariernya Marc Marquez Terancam, Kirim Pesan untuk Para Fans

Jumat, 25 Maret 2022 14:57 WIB
Motor Plus

TRIBUN-VIDEO.COM - Karirnya terancam, pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez mengirimkan pesan menohok untuk para fans lewat media sosialnya.

Cobaan berat Marc Márquez tampaknya tak ada habisnya.

Sekarang pembalap Spanyol itu harus bersabar dan mengumpulkan kekuatan untuk kembali ke trek dalam beberapa minggu mendatang.

Masalahnya adalah bahwa setiap terjatuh menempatkan dirinya pada risiko cedera baru penglihatan ganda alias Diplopia.

Pembalap Catalan itu harus mengubah gaya mengemudinya, mengurangi risiko yang berdampak pada hasil pembalap Spanyol itu.

Marc Marquez tahu risiko kambuhnya penglihatan ganda tersebut.

Pada 2011 dia sudah menjalani operasi saraf optik.

Pada bulan November 2021, diplopia kembali dialaminya setelah kecelakaan dalam latihan motorcross.

Baca: Sosok Angie Ang, Presenter yang Diberi Hadiah oleh Marc Marquez, Bikin Heboh Publik

Baca: Akibat Kecelakaan di Sirkuit Mandalika, Marc Marquez Alami Gangguan Penglihatan Ganda atau Diplopia

Sehingga, Marc harus meninggalkan dua ronde terakhir MotoGP 2021.

Kali ini, cedera itu datang lagi usai dirinya kecelakaan hebat pada sesi warm up MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika.

Sebuah pesan yang mengkhawatirkan datang dari Spanyol.

Javier Coloma, spesialis dalam oftalmologi dan bedah orbital, mengatakan kepada mikrofon Cadena SER, analisa situasi Marc Marquez dengan sangat jelas.

"Sejarah telah menunjukkan bahwa sarafnya rusak. Meskipun dia memulihkan penglihatannya, pemulihannya tidak seperti sedia kala," kata Javier Coloma.

"Kapanpun ada trauma atau peradangan, itu akan terjadi lagi. Karir Marc dalam bahaya karena dengan kelainan itu dia tidak bisa membalap di level tertinggi,” ungkapnya.

Meski begitu, Marc Marquez sempat menyapa kepada penggemarnya lewat Instagram pribadinya.

Marc memposting foto dirinya dengan caption yang menohok.

“Hari ini saya tidak ingin tersenyum tetapi kami akan menemukan cara untuk melakukannya lagi. selalu kuat," tulisnya dalam akun @marcmarquez93. (*)

Artikel ini telah tayang di Motor Plus berjudul Karirnya Terancam, Marc Marquez Kirim Pesan Menohok Untuk Para Fans

# Repsol Honda # Marc Marquez # sirkuit Mandalika

Editor: Aprilia Saraswati
Video Production: Dharma Aji Yudhaningrat
Sumber: Motor Plus

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved