Rabu, 14 Mei 2025

MOTOGP MANDALIKA

Kejar Pesawat usai MotoGP Mandalika 2022, Pembalap Franco Morbidelli Nekat Pinjam Motor Polisi

Rabu, 23 Maret 2022 18:56 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Gelaran ajang balap MotoGP 2022 selesai dilaksanakan banyak menyisakan cerita unik.

Satu di antaranya yang dialami pembalap Franco Morbidelli yang tengah menjadi perbincangan di kalangan warganet.

Pasalnya, ia terpaksa meminjam motor polisi demi mengejar jadwal penerbangan ke Italia.

Dikutip dari Kompas.com, gelaran MotoGP Indonesia 2022 telah selesai dilaksanakan pada Minggu (20/3/2022) kemarin.

Gelaran balap ini berlangsung di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Walaupun telah selesai digelar, ternyata banyak menyisakan cerita unik.

Satu di antaranya aksi pembalap Monster Energy Yamaha Franco Morbidelli.

Ia terpaksa meminjam motor polisi demi mengejar jadwal penerbangan ke Italia pada Senin (21/3/2022).

Baca: Kondisi Marc Marquez setelah Jatuh 4 Kali di MotoGP Mandalika, Sebut Diplopia sang Pembalap Kambuh

Baca: Demi Tak Ketinggalan Pesawat, Pebalap MotoGP Franco Morbidelli Pinjam Motor Polisi Menuju Bandara

Momen itu diunggah oleh akun Instagram @motogp.

Dalam postingan tersebut terlihat Morbidelli mengenakan pakaian dan celana pendek berwarna hitam hendak menuju bandara pada Senin (21/3/2022).

Diketahui sebelumnya, ketika balapan usai dilaksanakan situasi lalu lintas di sekitar Sirkuit Mandalika terpantau padat.

Hal ini lantaran karena banyaknya penggemar MotoGP yang berkendara.

Kondisi itu pun membuat Morbidelli terancam tak bisa tepat waktu ke bandara sehingga bisa ketinggalan pesawat.

Beruntungnya, ada seorang polisi yang menjadi penyelamat Morbidelli.

Polisi itu pun menawari Morbidelli tumpangan dengan sepeda motornya.

Diketahui, hasil balapan MotoGP 2022 Morbidelli mampu membawa pulang 9 poin usai finis di urutan ketujuh.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Agar Tidak Ketinggalan Pesawat, Franco Morbidelli Pinjam Motor Polisi di Mandalika"

Editor: Tri Hantoro
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Kompas.com

Tags
   #Franco Morbidelli   #MotoGP   #Mandalika

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved